Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gwyneth Paltrow Jalani Aktivitas Murah dan Sederhana demi Hidup Sehat

Kompas.com - 21/01/2020, 17:40 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber CNBC

Berjalan kaki dihitung sebagai bentuk latihan kardio berdampak rendah, dan itu dapat membantu menurunkan risiko tekanan darah tinggi, penyakit jantung, dan diabetes.

Baca juga: Gwyneth Paltrow Usulkan Cekeran untuk Sembuhkan Depresi

Demikian penjelasan yang dikutip dari National Institutes of Health.

Berjalan cepat selama 30 menit sehari (lima hari seminggu) sudah cukup memenuhi pedoman latihan federal untuk orang dewasa.

Selain berjalan, latihan rutin Paltrow juga meliputi olahraga setiap hari dengan pelatih selebritas, Tracy Anderson.

"Saya telah menjadi fans Tracy Anderson selama lebih dari satu dekade, saya adalah investor di perusahaannya, jadi saya pergi setiap pagi," kata dia kepada Women's Health pada Maret 2017.

Baca juga: Gaya Hidup Tak Tinggal Bareng Suami Ala Gwyneth Paltrow, Mau Coba?

"Walau banyak praktik kesehatan yang direkomendasikan Goop dinilai mahal, prinsip kesehatan sejati semuanya gratis," kata Paltrow kepada New York Times pada Maret 2019.

"Berada di alam, bermeditasi, memakan makanan raw. Jika kamu memberi tahu kakek-nenek bahwa makan makanan 'utuh' adalah elitis, mereka akan mengira kamu gila," cetus dia.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber CNBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com