Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Olahraga 20 Menit Punya Efek yang Sama dengan Efek Minum Kopi

Kompas.com - 01/02/2020, 17:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak orang tak bisa lepas dari secangkir kopi di pagi hari.

Padahal, sebuah studi terbaru menemukan, sedikit olahraga di pagi hari bisa menjadi alternatif kopi yang baik, bahkan lebih baik.

Terlebih, dampak ini akan semakin dirasakan oleh  orang-orang yang menghindari caffeine crash.

Baca juga: Ingin Buka Usaha Kopi? Perhatikan 3 Hal Ini Dulu

Seperti apa olahraga sedikit yang dimaksud?

Sebagai gambaran, kamu cukup melakukan jalan cepat (brisk walking) selama 20 menit di atas treadmill untuk meningkatkan fokus otak dan kewaspadaan.

Menurut studi yang dipublikasikan di Nature Scientific Reports pada Desember 2019 ini, efek aktivitas itu akan sama dengan efek yang didapatkan ketika minum kopi.

Para peneliti dari Western University dan University of British Columbia meneliti 59 orang partisipan berusia 18-40 tahun.

Baca juga: Tren Olahraga 2020 untuk Menunjang Gaya Hidup Sehat, Apa Saja?

Setengah dari responden tersebut mengonsumsi kopi secara rutin.

Mereka lalu mengetes kemampuan partisipan untuk memproses dan mengingat informasi secara cepat dalam tiga kondisi.

Ketiga kondisi itu yakni, setelah 20 menit jogging ringan atau jalan cepat, setelah mengonsumsi kafein dalam porsi standar, dan ketika tidak ada intervensi apa pun.

Mereka menemukan, olahraga 20 menit dan kopi mampu meningkatkan akurasi tes para peserta, baik mereka memang peminum kopi rutin atau pun bukan.

Hasil tes mereka 20 persen lebih akurat jika dibandingkan dengan skor di garis batas.

Baca juga: Kafein Juga Mengalir dalam Darah Kita

Selain itu, ada sejumlah temuan menarik lainnya:

1. Orang yang mengonsumsi kopi secara rutin cenderung mendapatkan efek yang lebih efisien setelah jalan kaki, ketimbang mereka yang hanya minum segelas kopi.

Para peneliti menganggapnya wajar. Sebab, pada orang-orang yang terbiasa mengonsumsi kafein secara reguler cenderung sudah memiliki toleransi terhadap efek kafein.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com