Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cristiano Ronaldo Pecahkan Rekor Pengikut Terbanyak di Instagram

Kompas.com - 04/02/2020, 10:52 WIB
Nabilla Tashandra,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Forbes

KOMPAS.com - Tak hanya mencetak banyak rekor di lapangan hijau, pesepakbola asal Portugal, Cristiano Ronaldo juga mencetak rekor sebagai figur yang berhasil menembus angka lebih dari 200 juta pengikut di Instagram.

Hasil ini membuat akun Instagram Ronaldo menjadi akun dengan pengikut terbanyak kedua. Sementara akun dengan pengikut terbanyak pertama masih dipegang oleh Instagram.

Dilansir dari Forbes, pemain yang kini merumput di Serie A bersama Juventus ini berhasil melampaui penyanyi Ariana Grande (173 juta pengikut), Dwayne "The Rock" Johnson (170 juta pengikut), dan rivalnya Lionel Messi (142 juta).

Nama Ronaldo semakin besar dari tahun ke tahun karena pernah membela sejumah klub besar di berbagai negara, mulai dari Portugal, Inggris, Spanyol, dan kini Italia.

Baca juga: Gaya Cristiano Ronaldo dengan Arloji Rolex Seharga Rp 6,9 Miliar

Peraih lima kali Ballon D'Or yang lahir di Kepulauan Madeira, Portugal ini memulai karirnya di Sporting Lisbon sebelum akhirnya hijrah ke Manchester United di usia 18 tahun. Di sanalah nama Ronaldo mulai melejit.

Bersama Setan Merah, CR7 memenangkan total delapan trofi, termasuk tiga trofi Premier League dan Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Wow 200 million!!! Thank you to each and every one of you for sharing this journey with me every day!!??????????

A post shared by Cristiano Ronaldo (@cristiano) on Jan 29, 2020 at 9:09am PST

Setelah bermain enam tahun di bawah asuhan pelatih Sir Alex Ferguson, Ronaldo pindah ke Real Madrid, ia kemudian meraih banyak hal. Mulai dari empat trofi Liga Champions, hingga berhasil mencetak sebanyak 311 gol dari 292 penampilannya bersama klub.

Kini, Ronaldo melanjutkan catatan prestasinya bersama Si Nyonya Tua. Jika berhasil mengantarkan klubnya memenangkan Liga Champions musim ini, Ronaldo akan menjadi pesepakbola kedua sepanjang sejarah -setelah legenda Real Madrid Francisco Gento- yang berhasil meraih lebih dari lima kali trofi Liga Champions.

Baca juga: Usia Biologis Cristiano Ronaldo Setara Orang Usia 23 Tahun

Masih banyak deretan rekor dan prestasi lainnya yang ditorehkan Ronaldo, termasuk ketika memimpin tim nasional Portugal memenangkan Piala Eropa 2016.

Namun, apa arti dari 200 juta pengikut di Instagram?

Kamu mungkin menyadari bahwa populasi penduduk di sejumlah negara bahkan jauh di bawah angka tersebut. Misalnya, populasi Swiss atau Austria yang hanya sekitar 8 juta penduduk.

Artinya, jika setiap laki-laki, perempuan dan anak di negara-negara tersebut mengikuti akun Ronaldo, angka tersebut masih jauh dari total pemilik akun Instagram yang menikmati unggahan Ronaldo.

Fakta ini tentunya cukup mengejutkan. Ditambah lagi fakta bahwa pengikut Ronaldo mencapai sekitar 61 persen dari total populasi penduduk Amerika Serikat. Melihat fakta ini, rasanya tak berlebihan jika menyebut bintang Portugal ini sebagai fenomena global.

Baca juga: Robot Influencer Seksi Muncul di Instagram dan Menebar Ancaman...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Forbes
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com