Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Latihan Kardio 15 Menit Bikin Kita Lebih Jago Bermain Game

Kompas.com - 08/02/2020, 10:03 WIB
Gading Perkasa,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber CNBC

KOMPAS.com - Bermain game memang tak tampak seperti aktivitas yang menuntut fisik.

Namun, studi terbaru dari McGill University menunjukkan, saat pemain berolahraga sebelum bermain game, mereka akan bermain lebih baik.

Latihan selama 15 menit sudah cukup untuk meningkatkan performa saat bermain game, menurut studi.

Baca juga: Main Board Game, Cara Asyik Melindungi Kemampuan Otak

Sebagian besar peserta memperoleh manfaat dari olahraga, terlepas dari tingkat kebugaran atau perasaan mereka tentang olahraga.

Pada penelitian ini, 20 partisipan muda memainkan game komputer multiplayer League of Legends di dua hari yang terpisah.

League of Legends adalah permainan strategi yang melibatkan kerja sama tim untuk mengalahkan musuh dengan berbagai senjata.

Suatu hari, mereka menyelesaikan sesi singkat latihan kardiovaskular dengan intensitas tinggi sebelum bermain.

Dan di hari lain, mereka beristirahat sebelum bermain.

Peneliti kemudian menilai performa mereka dan mengajukan pertanyaan kepada peserta terkait apa yang mereka rasakan selama olahraga.

Performa saat bermain video game, yang didefinisikan dengan melenyapkan sejumlah target dalam permainan dan keakuratan serangan, secara keseluruhan lebih baik usai para peserta melakukan olahraga.

Baca juga: Main Game di Ponsel Terbukti Efektif Meredakan Stres

Halaman:
Sumber CNBC
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com