Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Afgan Pilih Parfum Floral yang Sesuai Kepribadian

Kompas.com - 19/02/2020, 07:27 WIB
Gading Perkasa,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Banyak orang menganggap parfum merupakan wewangian yang dapat meningkatkan kepercayaan diri. Namun, fungsinya ternyata lebih dari itu. Secara tidak langsung, sebuah parfum dapat memperlihatkan karakter seseorang.

Tak heran jika banyak orang --khususnya pria-- berusaha memperoleh parfum yang sesuai dengan kepribadian mereka.

Hal itu pula yang dilakukan oleh penyanyi Afgan Syahreza. Baginya, memakai parfum adalah bentuk kepedulian pada diri.

"Saat saya mencari parfum, saya mementingkan apa yang saya suka. Dan yang mewakili kepribadian saya parfum beraroma floral," kata Afgan saat ditemui dalam peluncuran Oriflame Eclat Style di Jakarta, Selasa (18/02/2020).

Ia menambahkan, ada hal yang harus diperhatikan ketika memakai parfum.

"Parfum tidak boleh kena sinar matahari langsung, karena sinar matahari akan mengurangi konsentratnya. Simpan di tempat yang sejuk."

"Memakai parfum lebih baik setelah mandi, dan semprotkan di bagian tangan dan di bawah leher," ucap dia.

Kepiwaian Afgan menjelaskan soal parfum itu antara lain karena ia kini diangkat menjadi duta bagi parfum pria terbaru Oriflame, perusahaan kosmetik asal Swedia.

Baca juga: 7 Cara Memakai Parfum agar Wanginya Tahan Lama

Parfum ECLAT Style

Oriflame meluncurkan varian terbaru parfum mereka bernama ECLAT Style. Parfum ini merupakan kreasi terbaru dari rangkaian parfum ECLAT, dan diciptakan khusus bagi kaum pria. Wewangian ini menegaskan ekspresi kemewahan dan sisi modern dari daya tarik kota Paris.

Menurut Didier Marlart, Vice President Commercial Marketing Indonesia and Southeast Asia Oriflame, ECLAT Style hadir sebagai kreasi terbaru parfum ECLAT untuk pria berselera tinggi.

"ECLAT Style bukan hanya parfum pria pertama yang dimiliki Oriflame, namun juga pertama kali di industri direct selling," kata Didier.

"Prancis adalah pusatnya parfum. Dan kami berusaha memposisikan ECLAT Style menjadi parfum pria untuk mengguncang kaum hawa," imbuhnya.

Fredrik Nilsson, Vice President and Head of Indonesia and South East Asia Oriflame mengatakan, ada alasan khusus mengapa pihaknya menggaet Afgan sebagai Men's Fragrance Brand Ambassador ECLAT Style.

"Afgan memiliki dua nilai yang ada di ECLAT Style Oriflame, yaitu passion yang sempurna dan energik, serta spirit sebagai sosok yang muda dan keren," kata Fredrik.

Terdapat tiga varian aroma dari ECLAT Style Oriflame, yaitu Woody, Aromatic, serta Ambery. Ketiganya dipasarkan seharga Rp. 499.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com