Cara lain menghentikan kebiasaan menyentuh wajah adalah membuatnya menjadi tidak nyaman.
"Jika kita cenderung menyandarkan wajah di tangan saat membaca tulisan di komputer, coba kenakan sarung tangan fingerless yang terasa tidak nyaman ketika mengenai kulit halus di wajah kita," kata Cummins.
Meski sarung tangan dapat terkontaminasi dari waktu ke waktu dan harus dicuci, para peneliti yakin, virus tidak hidup lama di barang lunak, dibandingkan di permukaan keras.
Memakai kacamata adalah cara untuk menciptakan penghalang antara mata dan tangan kita. Sehingga cenderung kurang nyaman bagi tangan untuk bersandar pada wajah saat kita mengenakan kacamata.
Atur pengingat
Sangat mudah melupakan jika kita mencoba menghentikan kebiasaan saat menjalani hari, namun mengatur sedikit pengingat bisa membantu meningkatkan kesadaran dan upaya kita.
"Teknik perilaku kognitif seperti menempelkan post-it di layar komputer dengan tulisan 'jangan menyentuh wajah' serta meminta kolega mengingatkan adalah cara lain mengurangi sentuhan di wajah," kata Hafeez.
Belajar perhatian
Menyentuh wajah adalah kebiasaan yang berhubungan dengan kecemasan.
"Saat kita cemas, kita cenderung menyentuh untuk menenangkan diri. Kita meletakkan tangan di wajah, menyisir rambut, menyilangkan tangan, dan seterusnya," ujar Cummins.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.