Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Tata Cara Menikmati Afternoon Tea ala Inggris

Kompas.com - 11/03/2020, 06:15 WIB
Gading Perkasa,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Tory Burch Afternoon Tea Set 

Peacock Lounge Fairmont Jakarta menjalin kolaborasi dengan brand fesyen asal AS, Tory Burch, dalam rangka mengenalkan afternoon tea set mereka.

Afternoon tea set ini terinspirasi dari koleksi Spring/Summer 2020 Tory Burch.

Karena itu, tidak heran jika pastry atau kue kering yang dihadirkan dalam menu Tory Burch Afternoon Tea Set tampak mencolok, layaknya koleksi khas Tory Burch yang dipamerkan di Peacock Lounge Fairmont Jakarta.

Menu afternoon tea set ini antara lain savoury (asparagus aged beef, cream cheese stuffed salmon, avocado and cheese sandwich, quiche, bitterballen, dan fish finger).

Baca juga: Peneliti Ungkap Minum Teh Teratur Tingkatkan Fungsi Otak

Lalu untuk pastries, terdiri dari scones, red velvet madeline, lemon zepole, mandarin opera, green tea chocolate delight, baked cheese cake, chocolate coffee luwak, lemon chocolate milk creamuex, orange almond macaron, creamy raspberry, earl grey praline, serta green tea praline.

"Alasan kami menjalin kolaborasi dengan Tory Burch di pekan ini, karena beberapa hari lalu kita baru saja memperingati International Women's Day," tutur Felicia.

"Afternoon tea set ini dikhususkan untuk para wanita yang ingin merasakan sensasi minum teh ala Inggris."

Menu Tory Burch Afternoon Tea Set tersedia di Peacock Lounge Fairmont Jakarta mulai dari 10 Maret - 10 April 2020, dengan harga Rp. 588.000 ++/set.

Baca juga: Lebih Sehat Mana, Teh Hijau atau Teh Hitam?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com