Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Sakit Leher dan Punggung Selama "Work from Home"

Kompas.com - 19/03/2020, 13:26 WIB
Nabilla Tashandra,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber T3

Berdirilah di ambang pintu, letakkan kedua tangan pada kusen pintu dan satu kaki selangkah ke depan melalui ambang pintu.

Selanjutnya, tekuk lutut depan hingga peregangan terasa di sepanjang bagian depan dada dan bahu. Tangan dan siku harus menyentuh kusen pintu dan lengan atas sejajar dengan tanah.

Ambil napas dalam-dalam di sana dan tahan peregangan selama sekitar 30 detik hingga satu menit. Bernapaslah dengan lembut dan jangan memaksakan diri untuk bisa semaksimal mungkin. Ulangi gerakan ini tiga kali setiap sisi kaki.

Baca juga: Sering Nyeri Leher Saat Bangun Tidur? Bisa Jadi Bentuk Bantal Penyebabnya

4. Spinal twist

Tetaplah duduk dengan lutut sejajar satu sama lain, letakkan tangan kiri di lutut kanan dan putar seluruh tubuh bagian atas ke kanan, hingga kamu bisa melihat ke belakang bahu.

Tahan, lalu putar kembali dan ulangi untuk sisi kiri. Peregangan ini akan membuat tulang belakangmu lebih fleksibel.

5. Cat/camel stretch

Peregangan ini bekerja untuk tulang punggung tengah serta membantu meningkatkan ekstensi dan fleksi pada punggung.

Cobalah berpose seperti hendak merangkak, lalu tekuk punggung ke atas seperti kucing lalu lengkungkan punggung ke bawah sambil mengangkat kepala dan tulang ekor ke arah langit-langit.

Baca juga: Ini Cara Meditasi yang Benar untuk Hilangkan Stres

6. Wrist stretch

Peregangan ini cocok untuk kamu yang mengetik seharian penuh. Caranya, cukup berdiri dan tempatkan pergelangan tangan di atas meja dengan telapak tangan mengarah ke atas. Secara perlahan, tekuk ke arah depan sehingga kamu merasakan regangan pada pergelangan tangan. Tahan selama beberapa detik lalu ikuti dengan gerakan memutar.

7. Forward bend

Berdirilah beberapa langkah di belakang kursi atau meja. Tekuk pinggang dan raih ke depan lalu sentuh meja atau kursi tersebut sambil menjaga punggung tetap lurus.

Dorong pinggul ke belakang dengan lembut, sambil merasakan peregangan. Tahan selama 20 detik lalu ulangi tiga kali.

8. Hip flexor stretch 

Halaman:
Sumber T3
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com