Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/03/2020, 07:38 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Di saat virus corona masih terus menyebar, organisasi kesehatan mendorong semua orang untuk melakukan langkah-langkah perlindungan dasar demi mengekang penyebaran virus tersebut.

Salah satu hal penting yang dapat dilakukan untuk melindungi diri sendiri, keluarga, dan masyarakat luas adalah mencuci tangan dengan benar.

Baca juga: Ini Akibatnya Jika Tak Melepas Cincin dan Jam Tangan Saat Cuci Tangan

Kendati tampaknya sederhana, sebuah video baru telah muncul secara online yang, menunjukkan ada perbedaan antara mencuci tangan "biasa" dan mencuci dengan seksama.

Video yang dibagikan di jejaring Twitter tersebut viral. Di dalamnya dipertontonkan tentang bagaimana seseorang mengenakan sepasang sarung tangan putih sekali pakai.

Dia lalu menambahkan tetesan cat hitam ke telapak tangannya untuk mewakili sabun cair.

Baca juga: Cuci Tangan pakai Sabun Cuci Piring Lebih Bersih?

Orang itu memulai dengan menggosokkan kedua telapak tangan, kemudian di antara jari-jari, memutar jari-jari, dan menggosok buku-buku jari.

Selanjutnya dia fokus pada ibu jari, kembali ke telapak tangan, dan terakhir pergelangan tangan.

Pada akhir video, setiap bagian dari tangan orang tersebut dibalut cat hitam. Hal ini menunjukkan pentingnya mengikuti teknik langkah demi langkah yang disediakan NHS dan WHO untuk mencegah penyebaran kuman.

Unggahan video itu menerima ribuan komentar dari orang-orang yang memuji video sebagai "demonstrasi yang brilian."

"Saya suka video ini. Bercerita secara visual dan informasi yang bagus. Terima kasih," tulis seorang warganet.

Baca juga: 7 Cara Cuci Tangan untuk Antisipasi Virus Corona

Orang lain menambahkan, "terima kasih telah melakukan ini. Sangat membantu."

Sementara ada lagi yang berkomentar, "ilustrasi yang bagus."

Berdasarkan panduan resmi, kita harus mencuci tangan setidaknya selama 20 detik.

Orang-orang disarankan membasahi tangan dengan air terlebih dahulu sebelum menggunakan sabun hingga menutupi tangan, dan menggosoknya bersama-sama.

Teknik yang tepat harus melibatkan penggunaan satu tangan untuk menggosok bagian belakang yang lain dan membersihkan di antara jari sebelum menggosok bagian belakang jari ke telapak tangan.

Baca juga: Cegah Infeksi Virus Corona, Rajinlah Cuci Tangan dengan Benar

Kita harus menggosok ibu jari memakai tangan yang lain dan ujung jari pada telapak tangan yang lain sebelum membilas dengan air, mengeringkan tangan, dan mematikan keran menggunakan tisu atau handuk sekali pakai.

NHS dan WHO menyarankan agar kita mencuci tangan setelah menggunakan toilet, dan sebelum dan sesudah mengolah makanan mentah.

Juga, sebelum makan atau saat makan, dan setelah menyentuh hidung, bersin, atau batuk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com