Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Alasan Harus Memenuhi Cairan Tubuh Selama Pandemi Virus Corona

Kompas.com - 21/04/2020, 23:08 WIB
Bestari Kumala Dewi

Editor

KOMPAS.com - Karena virus corona terus menyebar dan jumlah kematian karena hal tersebut masih terus meningkat di seluruh dunia, penting untuk menjaga diri kita tetap sehat dan aktif setiap hari demi meminimalkan risiko terinfeksi Covid-19.

Seiring dengan pola makan sehat dan olahraga teratur, hal lain yang tak kalah penting adalah memastikan tubuh tetap terhidrasi dengan memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Ini penting, karena tubuh kita mengandung sekitar 75 persen air.

Selain itu, selama masa karantina di rumah, kesempatan bergerak aktif juga lebih terbatas, sehingga berisiko menimbulkan berbagai masalah kesehatan.

Baca juga: 10 Manfaat Memenuhi Cairan Tubuh

Memenuhi kebutuhan cairan tubuh memang tidak menjamin melindungi diri kita dari virus corona saat ini, tetapi hal ini penting untuk kesehatan dan kesejahteraan dalam jangka panjang. Berikut adalah lima manfaat tetap terhidrasi bagi kesehatan tubuh di tengah pandemi virus corona:

1. Mencegah dehidrasi

Dehidrasi dapat memengaruhi kesehatan jantung, fungsi ginjal, keseimbangan elektrolit, dan fungsi tubuh lainnya secara negatif. Kunci untuk menghindarinya menjaga tubuh tetap terhidrasi.

Hidrasi yang tepat tidak hanya membutuhkan cairan yang tepat untuk dikonsumsi, tetapi juga seberapa banyak perlu menjaga keseimbangan yang tepat dalam tubuh.

Meskipun jumlah cairan yang dibutuhkan bervariasi berdasarkan usia atau berat badan masing-masing orang, ada baiknya menargetkan setidaknya delapan gelas setiap hari. Untuk anak-anak, 5 hingga 6 gelas per hari, dan lebih dari 10 gelas setiap hari untuk remaja.

2. Menjaga tubuh tetap sehat

Selain menjaga tubuh tetap terhidrasi sepanjang hari, minum cukup cairan juga dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Tetap terhidrasi sangat penting, bahkan ketika tubuh dalam kondisi sakit.

Pastikan minum cairan sepanjang hari, terutama jika menderita gejala gastrointestinal seperti muntah, diare, atau mual. Gejala gastrointestinal adalah beberapa penyebab utama dehidrasi pada anak-anak.

Baca juga: 5 Mitos Seputar Hidrasi Tubuh yang Tak Perlu Kita Percaya

 

3. Menjaga kesehatan kulit

Dehidrasi dapat menyebabkan kulit menjadi kurang elastis, sehingga menyebabkan kulit menjadi kering dan kasar.

Meskipun penelitian belum mengonfirmasi hal ini, ada laporan dari banyak orang yang mengalami langsung perbaikan kondisi kulit dengan memenuhi cairan tubuh.

4. Mencegah sembelit

Terhidrasi dengan baik juga menjadi kunci menjaga tubuh tetap sehat ketika kita harus terjaga di malam hari atau saat harus berlari.

Anak-anak sering mengeluh tentang sembelit yang paling mungkin karena mereka tidak minum cukup cairan sepanjang hari.

Selain itu, yang penting diperhatikan adalah pada anak-anak kekurangan cairan tubuh seringkali menyebabkan mereka sembelit.

Meskipun pilihan makanan mengandung cukup serat, tetap penting untuk memenuhi asupan cairan setiap hari.

5. Menjaga tubuh tetap tenang

Tetap terhidrasi secara harfiah membuat tubuh tetap tenang, karena air di dalam tubuh akan membantu mengatur suhu tubuh.

Ini sangat penting ketika kita berolahraga setiap hari, karena dehidrasi dapat menyebabkan tubuh terasa lelah di tengah-tengah latihan, sehingga cenderung menghentikan sesi latihan lebih cepat dari yang direncanakan.

Padahal, olahraga sangat penting untuk menjaga daya tahan tubuh di tengah pandemi virus corona.

Baca juga: Cara Tepat Tentukan Asupan Cairan Tubuh

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com