Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libatkan 100 Perawat, Homecare24 Siapkan 100 Ribu Rapid Test Gratis

Kompas.com - 22/04/2020, 23:09 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jumlah penderita Covid-19 di Indonesia yang terus meningkat, membuat prihatin banyak pihak.

Berbagai upaya terus dilakukan untuk menghentikan wabah Covid-19 di Indonesia. Baik yang dilakukan oleh pemerintah, pihak swasta, badan amal hingga masyarakat.

Homecare24, sebagai salah satu perusahaan penyedia layanan kesehatan terdepan di Indonesia, turut berpartisipasi dalam penanganan wabah Covid-19 ini.

Homecare24 melakukan gerakan kemanusiaan dengan mengadakan 100 ribu Rapid Test Covid-19 secara gratis yang dilakukan oleh 100 perawat.

Baca juga: Ratusan Ribu Alat Rapid Test Corona Masuk Indonesia, Ini Cara Kerjanya

Program ini diluncurkan sebagai bentuk kepeduliaan Homecare24 terhadap kasus virus corona di Indonesia.

“Dalam menggelar program ini, kami bekerjasama secara resmi dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia,” ujar Theresia Lumban Gaol selaku CEO Homecare24, dalam siaran persnya.

Theresia menambahkan, bahwa program yang dilakukan oleh 100 Perawat Homecare24 ini tidak hanya untuk mengidentifikasi pasein positif atau negatif, tetapi juga membantu pemerintah dalam melakukan rekap data penderita Covid-19 demi penanganan secara maksimal.

Staf khusus Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dr Mariya, mengaku sangat mendukung program ini.

“Kemenkes RI sangat mengapresiasi inisiatif dari Homecare24 dalam membantu penanganan wabah Covid-19 di Indonesia” ujar Mariya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com