Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Versi Adidas Yeezy Boost 350 V2, "Asriel" dan "Israfil"

Kompas.com - 28/04/2020, 11:13 WIB
Gading Perkasa,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber Hypebeast

KOMPAS.com - Adidas dan Yeezy kembali fokus pada model siluet yang populer, Yeezy Boost 350 V2. Keduanya dikabarkan tengah menyiapkan dua corak warna, yaitu "Asriel" dan "Israfil".

Bagian atas primeknit pada varian "Asriel" menghadirkan perpaduan dua nada, yaitu hitam dan abu-abu gelap yang mengekspresikan desain bertekstur.

Detail aksen hadir dalam garis samping monofilamen tenun post-dyed yang membentang di sepanjang bagian tengah di sisi lateral, anyaman tonal di sekitar kerah dan tali anyaman.

Sementara itu, bagian bawah sepatu berupa unit sol karet berwarna kuning transparan dengan encapsulated full-length BOOST system.

Adidas Yeezy Boost 350 V2 "Israfil" tampak kontras dibandingkan varian sebelumnya.

Baca juga: Kabar Terbaru Mengenai Perilisan Adidas Yeezy Boost 350 V2 Israfil

Sneaker ini lebih cocok untuk dipakai di musim panas, dengan primeknit di bagian atas memiliki tone warna abu-abu serta garis samping berwarna oranye.

Elemen tambahan di bagian atas hadir dalam bentuk anyaman abu-abu di sekitar kerah dan tali anyaman yang senada.

Sebagai pelengkap tampilan, disematkan unit sol dengan encapsulated full-length BOOST system serta outsole berbahan karet.

Tampilan Adidas Yeezy 350 V2 "Asriel" dan "Israfil" bisa dilihat di akun Instagram @repgod888 dan @hanzuying.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Hypebeast
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com