Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Suguhan Bercita Rasa Legendaris yang Bikin Kenyang, Mau Coba?

Kompas.com - 08/05/2020, 08:46 WIB
Reni Susanti,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Penerapan physical distancing menginspirasi Bakso Boedjangan menghadirkan empat menu baru yang praktis dan bikin kenyang.

Menu ini pun, pas disantap saat buka puasa ataupun camilan menjelang atau sesudah tarawih.

Keempat menu tersebut yakni:

1. Batagor Kuah Rawon

Bagi orang Bandung, rasanya tidak mungkin tidak mengenal batagor. Uniknya, jajanan khas Bandung tersebut kini dikombinasikan dengan masakan khas Jawa Timur, rawon.

Baca juga: Mentai, Makanan Khas Jepang yang Tak Kalah Hits dari Sushi...

Menu yang terdengar unik ini mengombinasikan cita rasa gurih dari batagor dengan kesegaran Kuah Rawon.

Tak hanya segar, keluak yang menjadi bahan dasar kuah rawon juga menjadikan rasa makanan semakin legit.

“Ini perpaduan rasa yang legendaris antara batagor dan kuah rawon. Rasanya tidak akan terlupakan.”

Begitu ujar Manager Media Relations CRP Group, Jelita Pramesti saat dihubungi Kompas.com, Kamis (7/5/2020).

2. Bakso Penyet

Bagi pecinta baso, jangan ketinggalan untuk mencicipi Bakso Penyet yang dipadukan dengan "sambal domba".

Dimasak dengan tingkat kematangan yang pas, setiap baksonya memiliki tekstur yang lembut di dalam dan garing di luar.

Baca juga: 7 Makanan Khas Imlek yang Membawa Keberuntungan

Bagi para penikmat pedas, rasanya akan semakin menggugah selera ketika disantap bersamaan dengan "sambal domba" yang pedasnya begitu menantang.

Irisan cabai yang menggoda bisa bikin siapa saja "auto" kepedesan. Menu ini dijual dengan harga Rp 30 ribuan per porsi.

3. Mie Goreng Urat Boedjangan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com