Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/05/2020, 08:00 WIB
Nabilla Tashandra,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pandemi Covid-19 membuat banyak orang mengalami penurunan pendapatan, bahkan kehilangan pekerjaan.

Tidak hanya kelompok masyarakat di lapisan bawah, dampak pandemi terhadap ekonomi dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat.

Meski begitu, kita bisa membangun skill-skill baru yang akan membantu karir di waktu mendatang, terutama untuk bertahan di tengah pandemi.

1. Skill kepemimpinan

Ketika kapal akan tenggelam, hanya seorang kapten yang mumpuni yang bisa menyelamatkannya.

Baca juga: All in Challenge, Program Nike demi Bantu Atasi Dampak Covid-19

Sama seperti situasi krisis seperti saat ini, orang-orang dengan kualitas kepemimpinan yang kuat lah yang bisa membantu timnya untuk sukses.

Para pakar industri memprediksi kerja dari rumah (work from home) akan menjadi rutinitas baru ke depannya.

Sejumlah perusahaan bahkan meminta karyawannya kerja dari rumah hingga akhir tahun 2020.

Hanya orang-orang dengan skill kepemimpinan kuat yang bisa mengelola tim dari jarak jauh dan menginspirasi anak-anak buahnya untuk tetap bekerja keras, meski tidak diawasi secara langsung.

2. Kecerdasan emosional

Kecerdasan emosional memungkinkan seseorang memahami emosi orang lain dengan lebih baik dan mengekspresikan atau mengontrol emosinya sendiri.

Baca juga: 7 Cara Menjaga Kulit Wajah Tetap Sehat Selama Pandemi Covid-19

Semua pemimpin hebat dunia memiliki kualitas ini. Mereka punya empati dan dapat mengukur kesehatan emosional dan mental pekerjanya.

Apalagi, di masa penuh tekanan seperti saat ini, seorang karyawan yang memiliki kecerdasan emosional tinggi cenderung mempunyai kesempatan bertahan yang lebih besar.

3. Skill teknologi

Pandemi membawa banyak perubahan dalam kehidupan dan terjadi transformasi digital yang sangat besar.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com