Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Perawat Viral karena Hanya Memakai Pakaian Dalam di Balik APD

Kompas.com - 21/05/2020, 23:51 WIB
Gading Perkasa,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber NYPost

KOMPAS.com - Seorang perawat di Rusia mendadak menjadi viral.

Perawat itu diskors oleh rumah sakit tempat ia bekerja di Tula, 160 km sebelah selatan Moskow, usai menangani pasien virus corona berjenis kelamin laki-laki dengan memakai pakaian dalam di balik alat pelindung diri (APD) yang transparan.

Staf yang tidak dikenal mengatakan kepada manajernya di Tula Regional Clinical Hospital, bahwa perawat tersebut "terlalu seksi" dengan apa yang dipakainya di balik APD yang melindunginya dari paparan Covid-19.

Insiden ini pertama kali dilaporkan oleh media lokal, surat kabar Tula Pressa.

Baca juga: Saat Seorang Perawat Bunuh Diri karena Terinfeksi Virus Corona

Walau tidak ada laporan keluhan dari pasiennya, kepala rumah sakit Tula Regional Clinical Hospital memberikan sanksi kepada perawat yang berbusana minim itu, karena tidak mematuhi persyaratan untuk pakaian medis.

Sang perawat mengklaim, dia tidak menyadari pakaian dalamnya terlihat melalui alat pelindung diri (APD).

Namun, kementrian kesehatan regional mengonfirmasi, "sanksi disipliner diterapkan pada perawat departemen penyakit menular yang melanggar persyaratan seragam," demikian menurut laporan The Sun.

Mereka tidak menguraikan apa tepatnya tindakan disipliner itu.

Administrasi rumah sakit awalnya mengklaim, wanita berusia 20-an itu mengenakan pakaian dalam, namun kemudian mengklarifikasi dua potong kain itu mungkin adalah pakaian renang.

Baca juga: Inikah Perawat Pria Paling Seksi di Dunia?

Wanita ini belum membuat pernyataan publik tentang insiden tersebut. Namun, para pembaca Tula Pressa memberikan berbagai komentar.

"Setidaknya seseorang memiliki selera humor dalam kenyataan yang suram ini," kata Sergey Ratnikov.

Marina Astakhova menambahkan, "Bagus sekali, ia membangkitkan suasana hati para pasien."

Valery Kapnin bertanya, "Mengapa menghukum perawat? Anda harus menghadiahinya. Melihat pakaian ini, tidak ada yang mau mati."

Pada hari Rabu (20/05/2020), ada sekitar 309.000 kasus Covid-19 yang dilaporkan di Rusia, dan hampir 3.000 orang di antaranya meninggal dunia.

Baca juga: Tak Diduga, Ayah dan Anak Dirawat Perawat yang Sama Berselang 34 Tahun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber NYPost
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tempat Sewa Baju Pengantin Adat di Jakarta, di Mana Saja?

Tempat Sewa Baju Pengantin Adat di Jakarta, di Mana Saja?

Look Good
Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Sederat Karya Mendiang Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo

Feel Good
3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Fitting Baju Pengantin Adat Batak

Look Good
Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Jarang Beli, Rania Yamin Lebih Sering Pakai Baju Eyang

Look Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia, Ketahui 6 Fakta Mooryati Soedibyo Sang 'Empu Jamu'

Feel Good
Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Pendiri Mustika Ratu Meninggal Dunia di Usia 96 Tahun, Ini Sederet Kiprahnya

Feel Good
Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Tips dan Cara Tepat Menyimpan Baju Pengantin di Rumah

Look Good
Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Zodiak yang Paling Setia dalam Hubungan dan Pertemanan, Apa Saja?

Feel Good
Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Awas, Terlalu Lama Main Gawai Picu Tantrum pada Anak

Feel Good
Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Viral Bayi Meninggal Setelah Dipijat Nenek, Begini Cara Menolak Saran Pengasuhan Orang Terdekat 

Tanya Pakar - Parenting
Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Ada Tempat Bikin Baju Pengantin Batak di Jakarta, Apa Warna Terfavorit?

Look Good
Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Cerita Para Atlet Disabilitas, Tetap Semangat di Tengah Keterbatasan

Feel Good
Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Sering Disepelekan, Ini 6 Kebiasaan yang Menurunkan Fungsi Otak

Feel Good
9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

9 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Otak Cerdas dan Pintar

Feel Good
6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

6 Jenis Kain yang Berbahaya bagi Bayi, Ketahui Risikonya 

Feel Good
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com