KOMPAS.com - Cara mengatasi perut kembung penting diketahui karena gangguan di sistem pencernaan ini bisa membuat tidak nyaman dan mengganggu aktivitas sehari-hari.
Untungnya, ada beberapa cara mengatasi perut kembung alami yang bisa kita coba di rumah. Meski alami, perlu ingat untuk lebih berhati-hati dalam mencobanya, terutama jika ada bahan-bahan di bawah ini yang membuat alergi.
Selain dengan obat, kita bisa melakukan beberapa langkah sederhana untuk menghilangkan rasa kembung di perut. Berikut ini cara mengatasi perut kembung yang dianggap efektif.
1. Menghindari makanan yang meningkatkan gas di lambung
Cara mengatasi perut kembung yang pertama adalah dengan memperhatikan asupan makanan.
Saat sedang kembung, sebaiknya hindari makanan seperti kacang-kacangan, kol, bawang, brokoli, kembang kol, jamur, hingga makanan yang terbuat dari gandum utuh. Sebab, makanan tersebut dapat meningkatkan kadar gas di lambung.
Baca juga: Makanan Penyebab Asam Lambung yang Harus Dihindari
2. Menghindari makanan berlemak
Untuk mengatasi perut kembung, kita juga perlu mengurangi mengonsumsi makanan yang berlemak. Sebab selain dapat meningkatkan berat badan, makanan berlemak juga memerlukan waktu lebih lama untuk dicerna.
Makanan tersebut kemudian akan berdiam lebih lama di lambung, sehingga meningkatkan produksi gas di lambung.
3. Menghindari makanan berserat tinggi untuk sementara waktu
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.