Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona dan Klub Sepak Bola Eropa Lain yang Merilis Masker Wajah

Kompas.com - 28/05/2020, 12:10 WIB
Nabilla Tashandra,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber ESPN

Koleksi masker wajah klub MLS bisa diakses melalui mlsatore.com. Namun, salah satu masker yang paling dicari adalah koleksi masker Inter Miami, klub milik David Beckham. Terdiri dari tiga desain, masker wajah Inter Miami memang cukup modis, dengan menyediakan warna khas klub yaitu hitam dan merah muda.

Baca juga: Akhirnya, Uniqlo Bikin Masker Wajah Pakai Bahan dari Airism

5. Juventus

Bianconeri menjual masker wajah resmi klub di toko resmi mereka. Desainnya terbilang sangat sederhana, dengan warna dasar hitam dan logo klub pada bagian kiri atas masker.

6. Liverpool

Liverpool juga menambah item masker wajah di toko resmi klub. Masker terdiri dari dua desain, yakni desain dengan satu logo pada bagian kiri atas masker dan desain motif Liver bird. Setiap desain terdiri dari dua warna, yakni merah dan hitam.

7. Wolverhampton Wanderers

Wolves menjadi klub Premier League pertama yang meluncurkan masker wajah resmi mereka, yang bisa didapatkan dengan cara pre-order.

Masker yang dirilis Wolves memiliki warna dasar putih, dengan desain wajah serigala di bagian depan dan logo klub yang tercetak mungil pada sudut kiri atas masker.

Hasil penjualan masker yang diklaim tahan sinar matahari dan partikel debu ini akan didonasikan untuk National Health Service (NHS).

Baca juga: Masker Wajah Tidak Dapat Menggantikan Social Distancing

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com