Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/05/2020, 10:24 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Senam kegel sering dikaitkan dengan wanita. Namun belum banyak yang tahu bahwa senam kegel juga bisa dilakukan oleh pria.

Manfaatnya dipercaya bisa memperkuat kendali kandung kemih contohnya setelah menjalani operasi prostat.

Tak hanya itu, senam kegel untuk pria juga bisa mengatasi disfungsi ereksi hingga ejakulasi dini. Namun benarkah wajib dicoba?

Meski manfaat tersebut dapat didapatkan dengan latihan kegel, namun tidak semua orang mendapatkan manfaatnya. Kecuali Anda mengalami defisiensi tenaga di area pelvis, ternyata senam ini tidak memberikan manfaat yang signifikan.

Alasan lain mengapa Anda tidak mendapatkan manfaatnya adalah karena salah dalam melakukan gerakannya.

Di era digital dan informasi seperti sekarang ini, mudah sekali menemukan tutorial senam kegel. Sayangnya masih banyak orang yang tidak bisa melakukannya walau instruksi yang diberikan sangat mudah.

Alasannya adalah karena otot lantai pelvis adalah otot internal sehingga susah untuk divisualisasikan.

Sekalipun Anda memang memiliki masalah defisiensi kekuatan otot lantai pelvis, ada baiknya langsung mengunjungi fisioterapis agar latihan lebih terarah.

Baca juga: Cara Benar Melakukan Senam Kegel

Jika Anda merasa nyeri di bagian perut atau punggung setelah melakukan latihan, artinya Anda salah dalam melakukan gerakannya.

Perlu diingat, ketika mengencangkan otot lantai pelvis, otot di perut, punggung, dan bokong seharusnya akan tetap lemas.

Jangan lakukan senam ini secara berlebihan karena akan membuat otot lelah dan membuatnya tidak menjalankan fungsinya dengan baik.

Manfaat senam ini untuk pria

Meski demikian, tidak ada salahnya juga jika ingin melakukan senam dan merasakan beberapa manfaat ini.

1. Mengatasi inkontinensia urine

Tak hanya pada perempuan, inkontinensia urine atau ketidakmampuan menahan keluarnya urine juga bisa terjadi pada laki-laki.

Halaman:
Baca tentang
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com