KOMPAS.com - Obesitas adalah kondisi kesehatan yang bisa memicu sejumlah penyakit mematikan, seperti diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, hingga stroke.
Semua orang ingin menghindarinya, namun tidak semua orang bisa dengan mudah memulai kebiasaan baik sejak awal demi mencegah obesitas.
Pola hidup kurang gerak danmakanan tidak sehat memicu banyak orang mengalami obesitas.
Menerapkan pola makan sehat, olahraga rutin dan istirahat cukup menjadi beberapa kebiasaan baik yang bisa membantu kita mencegah obesitas.
Di samping itu, ada beberapa cara lain yang bisa membantu usaha penurunan berat badan kita agar lebih optimal. Apa saja?
1. Semangkuk sup sebelum makan
Dilansir pinkvilla.com, ada beberapa aktivitas sederhana yang bisa kita lakukan untuk mengoptimalkan penurunan berat badan. Salah satunya adalah membiasakan diri makan semangkuk sup sebelum makan.
Studi mengungkapkan bahwa kebiasaan ini bisa membantu menekan nafsu makan dan perilaku makan berlebih. Makan berlebih bisa memicu konsumsi kalori berlebih, dan ketika kalori tersebut tidak dibakar, maka akan tersimpan sebagai lemak.
Selain itu, kebiasaan makan sup sebelum makan dapat memberikan otak, hormon dan perut waktu yang cukup untuk mengordinasikan sinyal rasa kenyang.
Baca juga: Resep Sup Ayam Sederhana dan Bernutrisi
2. Ngemil cerdas
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan