Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/06/2020, 14:31 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

Setelah merata pada batang rambut, tunggu selama 20-30 menit. Kemudian cuci rambut dengan sampo seperti biasa.

Jika ingin menggunakannya setelah keramas, oleskan setengah sendok teh minyak kelapa pada batang rambut. Setelah itu sisir seperti biasa. Rambut pun bebas kusut dan siap untuk ditata.

Baca juga: 5 Manfaat Memakai Minyak Kelapa untuk Kulit

3. Memakai masker berbahan pisang dan timun

Kulit bisa menjadi berminyak jika pori-pori kulit mengeluarkan terlalu banyak sebum, atau minyak alami kulit. Sebum ini berisiko menyumbat pori, memicu jerawat dan kulit meradang.

Nah, cobalah untuk memakai masker pisang berikut ini untuk mengurangi produksi minyak pada kulit.

Bahan:

  • 1 buah pisang
  • 10 tetes sari jeruk lemon
  • 1 sendok makan extra virgin olive oil

Cara membuat dan menggunakannya:

1. Lumatkan pisang pada mangkuk kecil.
2. Tambahkan tetesan lemon.
3. Aduk rata hingga menyerupai pasta.
4. Oleskan masker pada wajah secara merata.
5. Diamkan 15 menit lalu bilas dengan air hangat hingga bersih

Namun jika kulit cenderung kering, masker timun bisa menjadi pilihan untuk membantu kulit mempertahankan kelembapan serta mengurangi kekusaman. Lakukan langkah-langkah berikut ini untuk membuat dan menggunakannya.

Bahan:

  • ½ buah mentimun
  • 2 sendok makan lidah buaya (belah batang lidah buaya dan ambil bagian tengahnya yang menyerupai gel)

Cara membuat dan menggunakannya:
1. Blender buah mentimun hingga menjadi pasta.
2. Campurkan dengan gel lidah buaya
3. Blender lagi sampai rata hingga menyerupai pasta.
4. Oleskan masker pada wajah secara merata.
5. Diamkan selama 30 menit lalu bilas dengan air hingga bersih.

Baca juga: Mengatasi Kulit Wajah Kering dengan Masker Pisang

4. Menggunakan madu dan bawang putih sebagai obat jerawat alami

Ilustrasi maduDok.Shutterstock Ilustrasi madu
Madu dan kayu manis adalah bahan alami yang kaya antioksidan dan kandungan antibakteri. Kombinasi keduanya mampu melawan dua pemicu jerawat, yaitu bakteri dan peradangan.

Antioksidan yang ada di dalamnya adalah vitamin B3, asam lemak omega 6 and sodium ascorbyl phosphate (SAP) yang merupakan turunan vitamin C.

Menurut penelitian, antioksidan alami untuk kulit lebih efektif untuk menghilangkan jerawat, daripada obat jerawat berbahan benzoyl peroxide dan retinoid.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com