Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Kali Frekuensi Bercinta yang Dianjurkan dalam Seminggu?

Kompas.com - 26/06/2020, 21:45 WIB
Nabilla Tashandra,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Namun, frekuensi hubungan seksual saja bukanlah satu-satunya indikator kebahagiaan pasangan.

Menurut O'Reilly, ada banyak orang yang hubungannya bahagia tanpa melakukan hubungan seks atau jarang melakukannya.

"Bahkan, beberapa orang tidak mengalami ketertarikan seksual atau nafsu sama sekali," ucapnya.

Jika kamu merasa tidak sering merasakan dorongan seksual, tak perlu khawatir, itu bukanlah hal yang tidak normal.

Pada akhirnya, kebahagiaan pasangan bergantung pada masing-masing individu, bukan hanya karena faktor frekuensi seks.

Sebaliknya, frekuensi hubungan seks yang tinggi juga bukan berarti hubungan satu pasangan lebih bahagia atau memuaskan. Bisa saja salah satu pihak justru tidak menghendakinya.

Maka, lebih baik jika kamu membangun komunikasi yang mendalam dengan pasanganmu, termasuk membicarakan tentang seberapa sering kalian ingin berhubungan seks.

Jika mengalami kebuntuan, carilah mediator, seperti terapis pasangan, untuk menjembatani keinginan kalian.

Baca juga: Perlukah Berhubungan Seks Pakai Masker Wajah untuk Cegah Covid-19

Terlepas dari itu, untuk meningkatkan frekuensi hubungan seks, kamu mungkin juga memerlukan beberapa alat untuk membuat suasana hatimu pas untuk menghadapi suasana intim.

O’Reilly merekomendasikan buku-buku erotik, gambar atau video erotik, mainan seks, hingga pelumas yang perlu tersedia untuk memperlancar sesi bercinta.

Kamu juga bisa membangun rutinitas intim bersama pasangan, seperti berfantasi tentang momentum-momentum yang membangkitkan gairah dan saling mengomunikasikan bagaimana masing-masing dari kalian senang disentuh.

Gairahmu dengan pasangan mungkin tidak 100 persen sama, tetapi kamu harus bisa memanfaatkan situasi tersebut untuk membicarakannya dengan pasangan.

"Kamu bisa bertanya kata-kata atau aktivitas apa yang membuatnya terangsang, yang membuatnya bisa rileks dan bergairah," kata O'Reilly.

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Rasa Takut Berhubungan Seks

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com