Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amankah Memakai Toilet Umum di Tengah Pandemi Covid-19?

Kompas.com - 08/07/2020, 23:44 WIB
Bestari Kumala Dewi

Editor

KOMPAS.com - Toilet umum pada dasarnya adalah mimpi buruk bagi para germophobe atau orang-orang yang fobia terhadap kuman - karena gagang pintu yang kotor, toilet yang digunakan oleh banyak orang, dan kurangnya alat pembersih, seperti tisu dan sabun.

Dengan munculnya pandemi Covid-19 tentu menambah lapisan risiko, yaitu penularan virus corona. Jadi, sebenarnya amankah menggunakan toilet umum?

Risiko penyebaran virus corona di toilet umum baru-baru ini disorot dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Physics of Fluids, di mana ia menyatakan partikel-partikel yang ada di toilet - atau tetesan yang dapat naik hingga tiga kaki dari pembilasan toilet - menimbulkan bahaya yang jelas, karena partikel tersebut dapat dihirup oleh siapa pun di dalam toilet.

Baca juga: Hati-hati, Siraman di Toilet Bisa Sebar Partikel Covid-19 ke Udara

Tentu saja, selain dari fakta bahwa partikel itu berasal dari toilet, simulasi yang dilakukan dalam penelitian juga menemukan, sisa-sisa virus corona dapat dibawa ke udara dan orang-orang sangat berisiko menghirupnya.

Kabar baiknya, ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk menghindarinya dan tetap aman.

“Apa yang paling berbahaya dari menggunakan toilet umum? Itu adalah orang-orang yang berada di dalamnya. Virus corona yang berada di tubuh seseorang umumnya belum mati dan berisiko tinggi menular," kata William Schaffner, MD, seorang profesor kedokteran di Divisi Penyakit Menular di Fakultas Kedokteran Universitas Vanderbilt.

Karena itu, ia merekomendasikan untuk memakai masker wajah saat masuk ke toilet umum , dan juga memeriksa lebih dulu kondisi toilet, seberapa ramai orang di dalam toilet atau seberapa panjang antrean di sana.

Dari sana, yang terbaik adalah menunggu sampai kondisi toilet lebih sepi atau bahkan kosong.

Jaga kontak dengan benda yang ada di toilet sesedikit mungkin, dan juga pastikan untuk mencuci tangan dengan benar begitu selesai menggunakan toilet.

Baca juga: Pria Ini Positif Corona Usai Jilati Toilet untuk Coronavirus Challenge

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com