KOMPAS.com - Konsumsi jus sayur atau buah seringkali menjadi solusi bagi sebagian orang yang tidak memiliki cukup waktu untuk makan sayur dan buah dalam bentuk utuh.
Selain jus, opsi lainnya adalah smoothie. Apa perbedaannya dengan jus?
Smoothie tak hanya terdiri dari sayur atau buah yang dicampur dengan cairan (air atau susu), tetapi juga seringkali digabungkan dengan kacang-kacangan, biji-bijian, suplemen seperti bubuk protein, bubuk matcha, dan dihiasi oleh topping.
Topping smoothie pada umumnya adalah bahan makanan seperti granola atau potongan cokelat hitam.
Jus dan smoothie sama-sama terdiri dari sayur dan buah. Mana di antara keduanya yang menjadi opsi lebih sehat?
Ahli Gizi Winda Ekayanti, MND, APD menjelaskan, dalam hal kalori, buah-buahan dan sayur-sayuran cenderung rendah kalori jika dibandingkan dengan jenis makanan lainnya. Oleh karena itu, keduanya aman dikonsumsi.
Namun, menurutnya smoothie cenderung lebih baik daripada jus.
"Smoothie masih oke karena serat yang ada di buah dan sayur walaupun kita blend tetap masih dapat."
Demikian diungkapkan oleh Winda dalam peluncuran produk skin care Commonlabs, Kamis (9/7/2020).
Baca juga: Benarkah Minum Jus Detoks Menyehatkan?
Sedangkan jus, kata Winda, pada umumnya hanya diambil sari-sari buah dan sayurnya serta biasanya juga mengandung fruktosa (pemanis), terutama jika jus terdiri dari buah-buahan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.