Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/07/2020, 19:32 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Diabetes mellitus adalah penyakit yang disebabkan oleh tingginya kadar gula darah (glukosa) dalam tubuh. Glukosa sendiri berperan penting karena merupakan sumber energi bagi sel-sel yang akan membentuk otot dan jaringan di dalam tubuh.

Diabetes disebabkan oleh berbagai penyebab (multifaktor). Beberapa di antaranya karena faktor keturunan, pola hidup tidak sehat, obesitas, dan lainnya.

Diabetes bisa memengaruhi kualitas hidup para penyandangnya (diabetesi), termasuk dalam hal kehidupan seksual.

Dokter Spesialis Penyakit Dalam sekaligus Pendiri komunitas Sobat Diabet, Rudy Kurniawan menjelaskan, diabetes dapat memengaruhi kehidupan seks seseorang terutama jika diabetesi sudah mengalami komplikasi.

"Kalau diabetesnya sudah ada komplikasi, seperti ada neuropati atau gangguan pembuluh darah kecil, biasanya akan sedikit terganggu."

Demikian penjelasan Rudy dalam rangkaian acara "Beat Diabetes" bersama Tropicana Slim, Jumat (10/7/2020).

Baca juga: Punya Keturunan Diabetes? Cegah Risikonya dengan 5 Langkah Ini

Gangguan yang mungkin dialami ketika diabetesi mengalami neuropati dan gangguan pembuluh darah kecil di antaranya peningkatan risiko impotensi dan penurunan sensitivitas saraf, yang akan secara langsung memengaruhi kehidupan seksual.

Gangguan sistem saraf dan pembuluh darah seperti ini bisa dialami tidak hanya oleh laki-laki, tetapi juga perempuan.

Untuk itu, Rudy mengingatkan pentingnya mengontrol kadar gula darah untuk mencegah timbulnya komplikasi.

Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga gula darah tetap terkontrol, di antaranya menerapkan pola makan sehat dan menjaga porsi makan, rutin melakukan aktivitas fisik, serta rutin melakukan cek gula darah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com