KOMPAS.com - Converse Jepang dikenal kerap menghadirkan eksperimen yang unik. Usai membuat sneakers dari batang kapas dan daun, mereka mengumumkan kolaborasi dengan label Food Textile.
Hasilnya? Converse Japan Chuck Taylor All Star x Food Textile mengenalkan koleksi beberapa sepatu yang diwarnai menggunakan sisa makanan, sehingga menghasilkan warna alami seperti "Juniper" dan "Purple Cabbage."
Pendekatan berkelanjutan ini dikembangkan di bawah divisi "eclab" Converse Jepang.
Untuk kolaborasi ini, keduanya menciptakan sneaker dengan outsole karet daur ulang, dan insole Ortholite Eco.
Material insole dibuat dari polyurethane berbasis minyak nabati dari tanaman jarak, dan memiliki sejumlah keunggulan, termasuk membuatnya lebih nyaman di kaki dibandingkan insole biasa.
Converse Japan Chuck Taylor All Star x Food Textile direncanakan rilis di situs Converse Jepang pada Agustus ini dengan harga 9.000 yen atau sekitar Rp 1,2 juta.
Baca juga: Converse Jepang Rilis Seri Sepatu Outdoor, Camping Supply
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.