Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Mangga, Lawan Kanker hingga Tingkatkan Libido

Kompas.com - 28/07/2020, 11:05 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber pulse

3. Membantu meningkatkan kesehatan otak

Penelitian telah menunjukkan bahwa jumlah berlimpah vitamin B6 yang terkandung dalam mangga sangat penting untuk menjaga dan meningkatkan aktivitas otak.

Vitamin ini membantu dalam penggabungan neurotransmiter utama yang berkontribusi dalam menentukan suasana hati dan modifikasi pola tidur.

Karena itu, penting untuk dicatat bahwa menambahkan mangga ke dalam makanan, akan memberimu otak yang sehat dan fungsi saraf yang efektif.

4. Memperkuat sistem kekebalan tubuh

Dengan kekayaan vitamin C, vitamin A, dan 25 jenis karoten yang berbeda, mangga membantu menjaga sistem kekebalan tubuh tetap kuat dan siap melawan penyakit.

Baca juga: 8 Buah dan Sayuran yang Lebih Berkhasiat Dikonsumsi Mentah

5. Meningkatkan libido

Penelitian telah menunjukkan bahwa vitamin E yang ada dalam mangga tidak hanya membantu mengatur hormon seks, tetapi juga meningkatkan gairah seks.

Sederhananya, mangga membantu meningkatkan keinginan untuk berhubungan seks.

6. Membantu pencernaan

Mangga telah terbukti mengandung enzim yang membantu memecah protein, yang juga membantu meningkatkan pencernaan alami dan efisien.

Studi bahkan menunjukkan, bahan bioaktif dalam mangga seperti ester, terpene, dan aldehida berkontribusi dalam meningkatkan nafsu makan dan juga meningkatkan fungsi sistem pencernaan.

7. Mengontrol kolesterol

Dengan campuran vitamin C, pektin, dan serat, mangga segar tidak hanya membantu menurunkan kadar kolesterol serum, mereka juga mengontrol detak jantung dan tekanan darah.

8. Mangga adalah pembersih kulit

Efek ajaib mangga pada kulit bisa kita dapatkan dengan memotongnya menjadi potongan-potongan tipis dan meletakkannya di wajah selama 15 menit sebelum dibilas dengan air.

Manfaat manggga pada wajah tidak hanya akan mengecilkan pori-pori, tetapi juga melindungi kulit dari jerawat dan membuat kulit wajah tampak segar.

Baca juga: 5 Trik untuk Bikin Anak Mau Makan Buah dan Sayuran

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber pulse
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com