KOMPAS.com - Berstatus sebagai "angel" di Victoria's Secret membuat model Taylor Hill selalu berpenampilan elegan.
Seperti saat Hill menghadiri Venice Film Festival yang ke-77 di Italia untuk pemutaran film "Amants", Kamis (3/9/2020).
Dalam acara tersebut, Hill berjalan di red carpet dengan mengenakan gaun yang tampak seperti "mantel mandi".
Baca juga: Victorias Secret Berencana Tutup 250 Toko Secara Permanen
Dress ini menggunakan material beludru, dengan bantalan sutra di garis leher dan lengan.
Hill juga mengombinasikan penampilannya itu dengan pump shoes biru, -sebuah item kolaborasi Etro dan label sepatu Gianvito Rossi.
Tak tertinggal, kalung dan cincin berwarna biru dari Chopard pun menyempurnakan tampilannya kali ini.
Sementara di bagian wajah, Hill menata rambutnya ke belakang, dengan riasan mata berwarna hitam dan biru.
Baca juga: Pertunjukan Victorias Secret Tahun Ini Resmi Ditiadakan
Sehari sebelumnya, sang model menginjakkan red carpet dengan gaun panjang tanpa lengan dengan pola paisley merah muda.
Gaun merah muda dari Etro tersebut memiliki dua potongan segitiga. Hill menyempurnakan tampilannya dengan aksesoris kalung, gelang, dan anting dari Chopard juga.
Namun, motif paisley pada pakaian Hill sudah terlihat sejak dia pertama kali tiba di Italia, sebelum ajang Venice Film Festival dimulai.
Ia mengenakan kemeja dan celana jeans bermotif paisley, yang juga didesain oleh Etro.
Tidak ketinggalan item penunjang penampilannya, yaitu ikat pinggang hitam dengan gesper bulan berwarna perak, tas, dan sandal hitam.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.