Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/09/2020, 08:42 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber wonderwall

4. Jangan lupa kencan malam

Orangtua muda begitu sibuk menjaga si kecil, mereka terkadang lupa bahwa mereka adalah pasangan juga dan bahwa hubungan mereka juga perlu diperhatikan.

Memiliki waktu berkualitas bersama pasangan sangat penting untuk sebuah hubungan. Selain itu, waktu beduaan saja dan jauh dari anak-anak juga dibutuhkan oleh pasangan untuk saling bicara atau hanya berpelukan sejenak.

5. Olahraga

Olahraga melepaskan endorfin dan emosi yang akan menimbulkan perasaan nyaman dan bahagia. Manfaat besar lainnya saat kamu berolahraga adalah, kamu bisa merasa lebih baik dan secara otomatis kamu akan memiliki lebih banyak energi untuk menjaga keluarga.

6. Punya kehidupan sosial

Sulit untuk meluangkan waktu untuk bersosialisasi dengan teman saat sudah memiliki anak. Namun membuat jadwal rutin baik untukmu.

Bila situasi sudah aman, kamu bisa membuat jadwal untuk playdate, jadi anak-anak bisa bermain bersama dan ibu-ibu bisa ngobrol dan bertukar pikiran.

Di masa pandemi ini, mengobrol dengan teman lama atau keluarga dekat bisa dilakukan secara virtual untuk memenuhi kebutuhan bersosialisasi.

Baca juga: Tips Menguatkan Ikatan Emosional Orangtua dan Anak Selama Pandemi

7. Jadikan tidur sebagai prioritas

Kurang tidur menjadi hal wajar yang dirasakan oleh orangtua baru.  Tetapi kekurangan tidur kronis berdampak buruk pada kesehatan. 

Kurang tidur akan berdampak dengan pola makan yang buruk yang akan berhubungan dengan peningkatan risiko obesitas, depresi, penyakit kardiovaskular, dan diabetes tipe 2.

Usahakan untuk beristirahat atau ikut tidur ketika anak sudah terlelap. Tidur siang 30 menit sudah cukup untuk mengembalikan energi dan kewaspadaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber wonderwall
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com