Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/09/2020, 16:45 WIB
Nabilla Tashandra,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal European Cytokine Network bahkan menemukan bahwa natrium nitrat justru meningkatkan stres oksidatif, yang dapat merusak kolagen dan elastin di kulit kita.

Baca juga: Awas, Terlalu Banyak Konsumsi Makanan Olahan Bisa Sebabkan Kematian Dini

4. Kentang goreng

Mengunyah kentang goreng yang renyah tentu terasa nikmat, apalagi jika dilakukan sambil ngobrol atau menonton televisi.

Namun, sebuah penelitian di Canadian Journal of Dietetic Practice and Research menemukan bahwa memanaskan minyak sampai titik asap selama menumis dapat menurunkan jumlah asam lemak tak jenuh ganda. Itu adalah lemak yang dapat menyehatkan jantung, kulit dan persendian kita.

Selain itu, gorengan juga dapat menyebabkan penambahan berat badan.

Baca juga: Hobi Makan Kentang Goreng Tingkatkan Risiko Kematian

5. Kue manis

Kue-kue seperti muffin, cupcake, dan lainnya memang terasa enak. Namun, camilan ini sarat gula tambahan, yang dapat memberi efek cukup kuat pada penuaan.

Sebuah laporan di Clinics in Dermatology menemukan bahwa glukosa dan fruktosa dapat merusak kolagen dan elastin yang mendukung elastisitas kulit kita.

Jadi, sebaiknya hindari camilan yang dipanggang dengan tambahan gula jika kamu ingin mengurangi tingkat munculnya kerutan ketika usia menginjak 40 tahunan.

Baca juga: Terlalu Banyak Santap Makanan Manis dan Bersantan, Apa Efeknya?


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com