"Aku sangat bangga melihat para model plus size di peragaan mode penting seperti Versace di Milan. Ini pertama kalinya dan merupakan langkah yang sangat besar," katanya.
Bahkan menurutnya, sering kali merek yang mengirim model plus size mendapatkan penghargaan atas langkah luar biasa tersebut.
Sementara itu, blogger mode dan pembuat #FatAtFashionWeek, Kellie Brown mengaku senang dengan perbedaan bentuk tubuh yang direpresentasikan oleh Versace.
Ia berharap, inklusivitas tidak hanya bertahan untuk satu musim dan akan berlanjut.
"Ada banyak orang-orang bertubuh besar yang tak terhitung jumlahnya pada dasarnya memohon agar merek melihat kami, membuat pakaian untuk kami dan mengambil uang kami."
"Melihat Precious Lee di panggung Versace memiliki pesan pemberdayaan yang kuat. Ia sebaiknya kembali diajak musim depan dan musim berikutnya," kata Brown.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan