Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minum Kopi Sebelum Sarapan Picu Diabetes, Benarkah?

Kompas.com - 01/10/2020, 21:17 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber MSN

Di saat partisipan terbangun, para peneliti mengirimi mereka pertanyaan seperti penjumlahan sederhana setiap 30 detik yang harus mereka jawab.

Studi ini mengamati kadar gula darah dan insulin partisipan pada tiga tahapan, yaitu:

- Partisipan yang tidur penuh tanpa konsumsi kopi.

- Partisipan yang tidurnya terganggu (karena alarm berbunyi setiap jam), tanpa konsumsi kopi.

- Partisipan yang tidurnya terganggu, dan mengonsumsi kopi.

Kopi yang dipakai adalah black coffee dengan takaran 300 mg, yang kira-kira setara dua cangkir kopi standar.

Gula darah partisipan diuji begitu mereka selesai sarapan, sekitar 30 menit setelah minum kopi.

Baca juga: Cara Sederhana Bikin Kopi Cold Brew, Bisa Dicoba di Rumah

Hasil penelitian ini tidak menemukan konsumsi kopi atau kurang tidur berdampak pada tingkat insulin.

Namun, kopi hitam kental yang dikonsumsi sebelum sarapan meningkatkan respons glukosa darah.

Hasil itu tampak dari tes darah yang dilakukan selama dua jam sesudah sarapan.

"Studi ini memiliki dampak kesehatan yang luas," sebut dia. 

"Sebab, hingga sekarang pengetahuan tentang apa yang 'dilakukan' kopi pada tubuh kita terbatas, khususnya untuk kontrol metabolisme dan gula darah," sambung Betts.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber MSN
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com