Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 05/10/2020, 09:51 WIB
Gading Perkasa,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Sumber menshealth

KOMPAS.com - Pemakaian masker dalam waktu lama menimbulkan masalah lain, mulai dari jerawat di kulit hingga mata yang kering dan iritasi.

Mata kering disebabkan oleh udara yang mengarah ke mata kita saat mengembuskan napas karena udara keluar melalui sela-sela masker. Kondisi itu mengakibatkan kemerahan, sensasi gatal atau berpasir, sehingga mata menjadi berair.

Sebenarnya, ada cara untuk mencegah mata kering saat kita memakai masker.

Hal itu dijelaskan oleh Joseph Allen, OD, dokter spesialis mata sekaligus CEO Vision Excellence Eye Consulting LLC, lewat video yang ia unggah ke akun YouTube Doctor Eye Health.

1. Bernapas melalui hidung

"Jika kita bernapas melalui mulut, udara akan mengenai masker dan naik ke mata sehingga menyebabkan lebih banyak kekeringan," kata Allen.

Ia menyarankan kita untuk menghindari ruang yang menggunakan pendingin udara atau kipas angin yang memicu lebih banyak udara terbawa ke mata.

2. Merapatkan masker

Allen mengatakan, kita bisa memakai pita logam fleksibel untuk merapatkan masker dan membuatnya lebih ketat di wajah, sehingga mengurangi udara yang naik ke arah mata.

Cara ini juga bisa diterapkan bagi orang yang memakai kacamata untuk menghindari kabut pada lensa.

Allen juga menganjurkan kita untuk melapisi masker di bagian bawah demi kenyamanan.

3. Gunakan tetes mata buatan

"Yang terbaik adalah mencari obat tetes mata yang tidak diawetkan," sebut Allen.

Di samping itu, dia melanjutkan, kita sebaiknya menghindari obat tetes mata yang dapat mengobati kemerahan karena sebagian besar obat tetes tersebut berdampak buruk bagi mata.

4. Memakai kacamata pelindung

Kacamata pelindung, yang dimaksud oleh Allen, merupakan bingkai kacamata biasa yang dilengkapi lapisan silikon untuk melindungi mata dari aliran udara.

5. Gunakan humidifier

Humidifier adalah alat yang berfungsi melembapkan udara dan cocok bagi orang yang tinggal di daerah kering atau panas.

"Kelembapan lebih rendah akan meningkatkan penguapan air mata kita, jadi belilah humidifier," Allen menyarankan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber menshealth
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com