Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Futurecraft Strung, Inovasi Adidas yang Ubah Teknologi Sneaker

Kompas.com - 09/10/2020, 08:31 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

"Kami memakai data untuk menerjemahkan proses kami dalam membuat sepatu, namun ada campur tangan manusia dalam memproses data," kata Nieto.

Teknologi Futurecraft Strung memungkinkan Adidas menghasilkan sepatu dengan bahan yang minimum, sehingga proses produksi sepatu ini mengarah pada praktik fesyen berkelanjutan.

"Proses merajut dan menenun relatif agresif dalam hal banyaknya benang yang digunakan, sedangkan Strung adalah proses yang relatif rumit," kata Corcoran-Tadd.

Baca juga: Mimpi Kanye West Menyatukan Adidas dan Nike

Namun, dengan proses rumit itulah yang membuat Adidas dapat mengurangi jumlah benang yang digunakan.

Biasanya, benang atau serat daur ulang lebih lemah dari serat murni dan dicampur sehingga benang tersebut tahan terhadap keausan.

Tantangan terbesar yang dihadapi Adidas saat mengenalkan teknologi Futurecraft Strung adalah skalabilitas.

Ketika sepatu Adidas dengan teknologi midsole 4D pertama kali dirilis akhir tahun 2019, harga sepatu tersebut mahal dan sangat terbatas.

"Kami bertujuan hadir dengan harga yang sangat kompetitif dan sebanding dengan penawaran dari alas kaki kami saat ini," ucap Nieto.

Sepatu Adidas Futurecraft Strung diperkirakan belum akan terlihat di pasaran hingga akhir tahun 2021.

Kendati demikian, Adidas percaya teknologi yang mereka usung bisa membawa perubahan dalam teknologi sneaker.

"Kami lihat banyak teknologi baru ditambahkan ke bagian midsole oleh berbagai label."

"Itu fokus yang besar dan penting dalam konteks sepatu lari. Namun kami lumayan jarang melihat inovasi teknologi untuk bagian atas sepatu," ungkap Corcoran-Tadd.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com