Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khasiat "Ajaib" Sampo Bawang untuk Rambut Rontok, dan Cara Membuatnya

Kompas.com - 10/10/2020, 21:00 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masalah rambut rontok atau yang dikenal dengan sebutan alopesia terkadang sulit untuk diatasi.

Banyak orang kehilangan kepercayaan diri karena kebotakan, dan merasa rambutnya sudah tidak sehat lagi.

Ya, dampak dari kerontokan rambut memang harus ditangani dengan serius.

Sifat emosional saat kerontokan rambut juga dapat membuat kita rentan tertipu dengan beberapa produk sampo yang menjanjikan solusi cepat, tanpa efek samping.

Baca juga: Makanan untuk Bantu Atasi Rambut Rontok

Namun, klaim-klaim tersebut sering tidak berdasar, dan hanya sebagai bentuk promosi agar suatu produk laku terjual.

Untungnya, ada metode yang telah dicoba dan diuji untuk membantu mendapatkan sampo yang sesuai untuk rambut rontok.

Penelitian menunjukkan, sejumlah produk alami membuat sampo dengan hasil yang menggembirakan.

Salah satu temuan yang lebih mengejutkan adalah bahwa mengoleskan sampo berbahan dasar bawang ke kulit kepala dapat menyebabkan pertumbuhan rambut.

Hasil penelitian yang diterbitkan Journal of Drug Delivery and Therapeutics menyebut, tentang "keajaiban" bawang merangsang pertumbuhan rambut.

Para ilmuwan dalam riset ini membuat sampo bawang dengan tahapan yang dilansir laman Express, sebagai berikut:

Baca juga: 7 Penyebab Rambut Rontok dan Cara Mengatasinya

1. Kumpulkan 100 gram (sekitar 3,5 ons) umbi bawang merah segar.

2. Potonglah menjadi bagian-bagian kecil.

3. Ekstrak bawang merah disaring dengan cara menuangkannya di atas kain muslin.

4. Tambahkan ekstrak bawang (biasanya antara 1-3 mililiter) ke dalam sampo alami berbahan minyak kelapa, tumbuhan jarak, kayu putih, serta pembersih.

Terungkap, saat dioleskan ke kulit selama lima menit -lebih lama dari sampo yang biasa, campuran tersebut tidak mengiritasi kulit.

Selain meningkatkan pertumbuhan rambut, sampo bawang juga memberikan lebih banyak nutrisi untuk folikel rambut, melembapkan rambut, dan kulit kepala yang kering.

Hasil penelitian di Journal of Dermatology menyajikan hasil pengujian atas keefektifan jus bawang merah dalam perawatan alopesia.

Pada alopesia areata, satu atau lebih kebotakan muncul tiba-tiba, paling sering di kulit kepala. Para peserta yang mengikuti penelitian tersebut dibagi menjadi dua kelompok.

Baca juga: 5 Cara Hilangkan Bau Bawang Putih yang Menempel di Tangan

Kelompok pertama mengoleskan jus bawang merah ke kulit kepala, dan kelompok kedua mengoleskan air.

Kedua kelompok disarankan untuk menerapkan perawatan rambut sebanyak dua kali sehari selama dua bulan.

Setelah dua minggu, 17 dari 20 peserta yang mengoleskan jus bawang merah mengalami pertumbuhan kembali rambutnya.

Sementara, pada kelompok yang tidak menggunakan bawang, hanya ada dua orang yang terlihat mengalami pertumbuhan selama delapan minggu perawatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com