Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produk Skincare Ramah Lingkungan dari Rambut sampai Kaki

Kompas.com - 11/10/2020, 15:33 WIB
Lusia Kus Anna

Penulis

KOMPAS.com – Produk yang berkontribusi dalam pelestarian lingkungan saat ini lebih banyak dicari konsumen. Tak terkecuali untuk produk perawatan tubuh dan kosmetik.

Tak bisa dipungkiri masih banyak produk skincare dan kosmetik yang terbuat dari plastik dan beberapa bahan yang tidak bisa diuraikan.

Produk ini diklaim memiliki kandungan alami minimal 90 persen.
Dok Sephora Produk ini diklaim memiliki kandungan alami minimal 90 persen.
Data yang terdapat di lembaga riset Euromonitor mengungkapkan pada tahun 2017 silam, ada sekitar 76,8 miliar sampah kemasan plastik yang dihasilkan oleh industri kecantikan.

Beruntung saat ini semakin banyak produsen yang ikut tergerak untuk menciptakan produk yang ramah lingkungan dan punya efek berkelanjutan bagi lingkungan.

Para ahli menyebut produk perawatan kulit yang ramah lingkungan ini sebagai "Green Skincare".

Konsep ini tidak sekadar pada tren produk natural, tetapi juga mengacu pada dampaknya bagi lingkungan. Itu sebabnya, kandungan, kemasan, hingga sistem pengantarannya lebih "hijau".

Baca juga: Skincare Ramah Lingkungan Diprediksi Bakal Tren Tahun 2020

Jaringan global toko kosmetik Sephora misalnya, belum lama ini meluncurkan lini produk perawatan kulit Colourful Skincare by Nature. Produk ini diklaim memiliki kandungan alami minimal 90 persen.

Masing-masing produk juga diambil dari berbagai tempat di dunia yang hasilnya melimpah dan dibudidayakan tanpa penggunaan pestisida atau dimodifikasi secara genetik (GMO).

Berbagai jenis masker dari Colourful Skincare by Nature.Dok Sephora Berbagai jenis masker dari Colourful Skincare by Nature.
Komitmen penuh pada kelestarian lingkungan, kemasan dari setiap produk skincare ini juga terbuat dari bahan daur ulang dan mudah didaur ulang kembali.

Salah satu contoh adalah masker wajah yang kini mengurangi material plastik 20 persen dan menggunakan serat ekaliptus.

Baca juga: Berapa Lama Rutinitas Skincare Memberikan Hasil?

Varian lengkap

Colourful Skincare by Nature ini juga memiliki varian cukup lengkap, mulai dari masker rambut, masker wajah, hingga masker kaki. Selain praktis dipakai, efeknya juga sangat melembabkan kulit.

Selain masker, produk ini juga menawarkan produk pelembab bibir, scrub bibir, dan juga tisu pembersih wajah yang terbuat dari serat tanaman.

Jadi, bijaklah memilih produk kecantikan. Kita bisa merawat kulit sekaligus merawat lingkungan.

Baca juga: Banyak Sampah Skincare di Rumah, Ini Solusinya...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com