"Segera, untuk meminimalkan supaya tidak terjadi pembengkakan," kata Koko.
Lakukan kompres selama 10-20 menit, minimal tiga kali sehari dalam dua hingga tiga hari pertama. Namun, jangan lupa untuk tetap melapisi kulit dengan handuk ketika melakukan kompres. Hindari meletakkan es baru secara langsung ke permukaan kulit.
Agar mudah bergerak dan mengurangi pembengkakan, lapisi area tubuh yang cedera dengan perban elastis.
Jika ada gejala kesemutan, kebas, nyeri yang meningkat, atau bengkak, cobalah periksa perban yang dipasang. Mungkin kamu memasangnya terlalu kencang sehingga perlu dilonggarkan.
Jika cedera terjadi di bagian kaki, angkat kaki lebih tinggi dari jantung untuk memininalisasi pembengkakan.
"Kebanyakan cedera ringan akan sembuh dalam 6-8 minggu," ucapnya.
Namun, jika nyeri sangat hebat meski sudah dilakukan tahap penanganan awal, segera konsultasikan dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.
Baca juga: Perempuan Lebih Berisiko Alami Cedera Lutut, Apa Alasannya?
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.