Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/10/2020, 16:43 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Sumber InStyle

KOMPAS.com - Setiap orang pasti pernah mengalami stres, bahkan mungkin sampai tahap depresi, ketika menghadapi panjangnya masa pandemi Covid-19, yang kini pun belum menunjukkan tanda akan usai.

Kondisi serupa juga dialami oleh artis Amerika Serikat Selena Gomez. Pelantun "Lose You to Love Me" sempat mengalami stres akibat wabah virus corona ini.

Dalam sebuah konten video di Instagram Live akhir pekan lalu, Selena berbicara dengan ahli bedah, Dr. Vivek Murthy mengenai kesepian kronis yang melandanya.

Baca juga: Pamer Luka Transplantasi Ginjal, Selena Gomez Dipuji Putri Eugenie

Selama obrolan tersebut, dara kelahiran 22 Juli 1992 itu mengaku sempat mengalami depresi pada awal masa karantina.

Dia juga mengaku pernah mengunggah konten ke Instagram, kala sedang menangis karena rindu bertemu dengan orang-orang.

"Aku adalah seorang ekstrovert, jadi kondisi pandemi ini membuat segalanya menjadi lebih sulit," kata dia.

"Hari-hari pertama karantina, aku tidak bisa mengantisipasinya sehingga membuatku depresi," sambung dia.

Baca juga: Cerita Gaji Rp 146 Miliar Selena Gomez untuk Bantu Brand Coach

Selena memberi tahu Murthy, usaha untuk melepaskan ide-ide kreatif, melakukan beberapa aktivitas, dan menghabiskan waktu bersama keluarga, ternyata sangat membantunya.

Sekarang, Selena merasa semuanya menjadi terasa begitu normal, meski kenyataannya situasi saat ini belum kembali normal.

"Kemudian, aku juga mulai pergi ke tempat yang bisa membuatku nyaman menulis," ujar dia.

Pelajaran yang dipetiknya selama pandemi ini salah satunya adalah lebih banyak waktu untuk menghabiskan waktu bersama orang-orang yang berkualitas, daripada sebelumnya.

Dengan bangga, di akhir obrolan Selena mengaku merasa sudah berhasil melewati depresi dan siap melanjutkan hidupnya ke depan.

Baca juga: Selena Gomez Ungkap Didiagnosis Bipolar

"Aku bisa mengatasinya dengan cara yang memang aku perlukan."

"Aku merasa berhasil melakukannya bersama orang yang tepat, dan dengan langkah yang tepat pula, semua ini membantu agar tidak membuatku gila," cetus dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber InStyle
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com