Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/11/2020, 11:20 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber LifeHack

8. Menjatuhkan orang lain
Menjatuhkan orang lain tidak akan membuat kita lebih maju dan malah akan membuat kita tidak akan pernah bersinar.

Menjatuhkan orang lain justru menunjukkan bahwa kita insecure atau merasa tidak aman.

Menghakimi orang lain tidak akan mendefinisikan siapa mereka, melainkan hanya akan mendefinisikan siapa kita.

Orang-orang yang kuat tidak akan melakukan itu. Mereka justru akan membantu mengangkat dan menginspirasi orang lain sehinggga mereka bisa tersenyum.

9. Menyalahkan orang lain
Tak sedikit orang yang menyalahkan orang lain demi menjauhi dirinya dari masalah.

Tapi, yang tidak kita ketahui adalah ketika menaruh tanggung jawab pada orang lain, kita sebenarnya menempatkan diri kita pada risiko karena tidak memiliki kendali atas situasi.

Kita juga akan kehilangan kesempatan untuk belajar dari suatu masalah dan tumbuh menjadi seseorang yang lebih baik.

Ketika kita berhenti menyalahkan orang lain, kita akan mulai menemukan siapa kita sebenarnya dan menemukan kedamaian dalam diri.

Kita akan menyadari bahwa kebahagiaan kita sepenuhnya adalah tanggung jawab kita sendiri.

10. Terburu-buru
Ketahuilah bahwa diri kita sendiri yang menciptakan tekanan waktu untuk diri kita sendiri.

Kita sering merasa seperti kehabisan waktu, tetapi kenyataannya jika kita mengatur waktu lebih efisien, kita akan selalu memiliki waktu yang cukup dalam sehari.

Jadi, cobalah memprioritaskan hal-hal yang lebih penting daripada hal-hal yang kurang penting.

Waktu kita di dunia tidak banyak, tetapi kita bisa mengaturnya untuk menetapkan prioritas dan mencoba menyelesaikan hal-hal lain ketika punya waktu untuk menyelesaikannya.

Penting untuk diketahui bahwa kitalah yang menciptakan tekanan waktu untuk diri kita sendiri. Sepertinya kita sering kehabisan waktu, tetapi kenyataannya, jika kita mengatur waktu kita dengan efisien, selalu ada cukup waktu dalam sehari. Yang bisa kita lakukan adalah memprioritaskan hal-hal yang lebih penting daripada hal-hal yang kurang penting bagi kita. Kita tidak memiliki banyak waktu di dunia, dan kita tidak dapat melakukan semua yang kita ingin lakukan pada waktu yang sama. Tetapi kita dapat mengatur waktu kita, menetapkan prioritas, dan mencoba menyelesaikan hal-hal lain ketika kita memiliki waktu dan kesempatan untuk melakukannya.

Terburu-buru tidak hanya buruk bagi kesehatan, tetapi sering kali juga menyebabkan lebih banyak kekacauan daripada pencapaian yang sesuai dengan rencana kita.

Saat kita berhenti terburu-buru dalam menjalani hidup, kita akan kagum bahwa betapa banyak waktu yang sebenarnya kita miliki untuk hidup.

"Kehidupan yang sehat dan seimbang sangat penting dalam mengejar kebahagiaan," ungkap Lim.

Baca juga: Bersyukur, Bikin Bahagia Sekaligus Menyehatkan Fisik

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber LifeHack
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com