KOMPAS.com – Memulai karier di dunia tari suara sejak 1988, penyanyi Rossa bukan cuma dikenal oleh vokalnya yang khas, tetapi juga gaya busananya yang selalu anggun dan feminin.
Cenderung tidak neko-neko dalam memilih busana, Rossa banyak memilih busana berpotongan simple, elegan, cute, dan tentunya nyaman.
Penyanyi bernama lengkap Sri Rossa Roslaina Handiyani ini juga sering membagikan foto #OOTD nya di media sosial. Kamu juga bisa meniru beberapa gayanya yang girly berikut ini:
Rossa memilih midi dress berwarna merah muda dengan aksen ruffle di bagian lengan. Dress dari Kate Spade ini memiliki potongan yang memberi siluet ramping.
Summer dress berpotongan A-line yang girly kembali dipilih Rossa untuk tampilan sehari-hari. Kamu bisa meniru gayanya yang menggunakan atasan turtle neck berwarna putih. Gaya ini cocok digunakan di masa peralihan musim panas ke musim dingin.
View this post on InstagramMonday in @katespadeny #loveinspades @kanmogroup.fashion Shoes by @langkahbylinalee ???? @agrasuseno
Untuk gaya yang lebih formal, kamu juga bisa memilih gaun maxi putih berbahan lace. Dress terbaru dari Kate Spade ini memang cocok dengan karakter Rossa yang dewasa dan tenang. Untuk tampilan lebih formal, padukan dengan heels transparan.
Gaya rambut sleek dan aksesoris minimilais juga akan membuatmu terlihat anggun tanpa terkesan berlebihan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.