Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kehidupan Seks Kurang Memuaskan, Bagaimana Mengungkapkannya pada Pasangan?

Kompas.com - 12/11/2020, 15:00 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber Refinery29

Seperti halnya ketidaksepakatan lainnya, penting untuk membicarakan topik ini seolah-olah Anda dan pasangan berada di dalam satu tim yang sama, bukan malah hanya membela diri sendiri.

"Bertanggung jawablah atas perilaku Anda sendiri. Seperti mengatakan, "aku tahu ada hal-hal yang ku lakukan yang membuatmu kesal, dan ada hal-hal yang membuatku kesal tentangmu. Bisakah kita membicarakannya?'" kata pakar hubungan dan penulis "What About Me? Stop Selfishness From Ruining Your Relationship", Jane Greer mencontohkan.

3. Lebih banyak menggunakan kata "kita"
Mungkin ketidakpuasan yang Anda rasakan membuat Anda merasa tidak diinginkan.

Namun, hindari menuduh pasangan dengan hal-hal tidak mendasar, misalnyaa menuduh mereka berselingkuh atau tidak lagi mencintaimu.

Usahakan lebih banyak menggunakan kata "kita" dalam menjelaskan perasaanmu.

Kamu bisa memulai pembahasan misalnya dengan mengatakan "kita tidak berhubungan intim sebanyak dulu, dan itu membuatku merasa kamu tidak lagi tertarik kepadaku."

Mengungkapkan hal tersebut tanpa amarah akan memberikan ruang kepada pasangan untuk menjelaskan tentang apa yang Anda tanyakan.

Misalnya, mengapa hubungan intim tidak lagi sesering dulu atau mengapa dia tidak terlihat bergairah lagi seperti sebelumnya.

Anda mungkin saja mendapatkan jawaban yang tidak terduga.

Misalnya, pasangan Anda mungkin melakukan itu karena stres atau lelah dengan pekerjaan, atau bisa juga karena dia memiliki masalah citra tubuh sehingga kurang nyaman saat berhubungan intim.

Pada intinya, komunikasikan secara tepat masalahmu bersama pasangan dan usahakan menyampaikan perasaanmu secara baik-baik, tanpa emosi yang berlebihan.

Baca juga: Kehidupan Seks Redup? Simak Cara Mudah Membangkitkannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Sumber Refinery29
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com