Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Koleksi PakaianKoe dari Lakon, Upaya Agar Tidak Lupa Budaya Bangsa

Kompas.com - 14/11/2020, 11:21 WIB
Wisnubrata

Editor

Ada cerita yang sudah mulai terlupakan
Sesuatu yang pernah sangat dekat dengan kehidupan manusia
Bernama Tradisi dan Budaya

KOMPAS.com - Mungkin kita sudah lupa bahwa Indonesia memiliki budaya. Budaya yang antara lain tercermin dari pakaian yang dikenakan penduduknya.

Untuk menjaga agar budaya itu tidak hilang, maka lahirlah Lakon, brand fesyen yang berujuan menggerakkan kerajinan lokal seperti batik dan tekstil lain dari Nusantara.

Lakon berusaha menggali dan merangkai kembali nilai yang pernah menjadi dasar dan kebanggaan Indonesia, dan mengembalikannya dalam kehidupan sehari-hari, terutama dalam berbusana.

Sebagai penanda dimulainya Lakon Indonesia bergerak ke arah tekstil tradisional, brand ini meluncurkan koleksi PakaianKoe. Koleksi pertama yang bertajuk A Journey to Java ini menceritakan sebuah perjalanan dalam usaha pelestarian budaya.

Sesuai dengan judulnya, PakaianKoe adalah sebuah presentasi dari apa yang dilakukan oleh Lakon Indonesia bersama dengan para pengrajin, khususnya di daerah Jawa.

Selama lebih dari 1 tahun ini Lakon Indonesia tidak hanya membina tetapi juga mengajak para pengrajin, untuk bekerja sama secara profesional, dengan tujuan untuk menggerakan roda perekonomian mereka.

"Disini, kami mengingatkan kembali mengenai prinsip-prinsip dasar budaya dan tradisi yang sudah mereka wariskan secara turun menurun, yang merupakan kekuatan dari karya mereka," demikian disampaikan Thresia Maretha, pendiri Lakon dalam siaran pers.

Lakon juga membantu pengrajin mengeksplorasi berbagai macam material seperti katun, denim kanvas, voile, taffeta, tile, dan chiffon sebagai material dasar batik dan jumputan, yang hasilnya digunakan di dalam koleksi PakaianKoe.

"Selain itu, kami juga membantu mereka membuat perubahan-perubahan secara teknikal, mengajarkan cara kerja dan cara pembuatan yang lebih benar sehingga kematangan karya mereka dapat berkembang dengan lebih baik," lanjut Maretha.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by L A K O N Indonesia (@lakon_indonesia)

Koleksi ready to wear 2021/2022 PakaianKoe: A Journey to Java akan digelar di ASHTA, District 8, SCBD, Minggu, 15 November 2020 pukul 20.00 WIB.

Karena acara ini dilakukan secara terbatas, kita bisa melihatnya melalui live streaming di www.lakonindonesia.com atau live IG @lakon_indonesia , @lakonstore dan @pesonaid_travel, serta live on Youtube di akun kemenparekraf dan smesco Indonesia.

"Kami berharap agar koleksi ini dapat mengangkat hasil karya para pengrajin menjadi sesuatu yang mempunyai rasa yang dapat diterima dunia internasional. Sehingga dapat juga mengangkat nama Indonesia dan juga kota Jakarta yang merupakan jendela dari seni dan budaya Indonesia," ujar Maretha.

Acara pagelaran akan menampilkan Irsan, fashion designer yang bertindak sebagai Creative Director koleksi PakaianKoe, Adi Purnomo, arsitek yang akan merancang keseluruhan area presentasi, Davy Linggar yang akan menangani videografi, serta Addie MS dan Twilite Orchestra yang akan mengiringi acara secara live.

Kami berharap bahwa ini dapat menjadi suatu titik balik dalam membuat perubahan-perubahan yang sangat diperlukan saat ini guna membangun budaya dan tradisi yang dapat menguatkan kepribadian Indonesia sebagai suatu bangsa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com