KOMPAS.com – Produk-produk suplemen untuk ibu dan bayi dari Australia sudah lama dikenal konsumen Indonesia. Jika dulu untuk membelinya harus menitip ke teman atau keluarga yang berkunjung ke sana, kini bisa dilakukan secara online.
Austrazone.com.au, sebuah marketplace lintas negara, menyediakan kebutuhan suplemen dan juga susu formula dari Australia untuk konsumen Indonesia.
Produk asal Negeri Kangguru yang bisa didapatkan antara lain makanan bayi organik dan susu kambing, snack bayi yang mengandung kalsium, hingga suplemen untuk ibu hamil.
“Ada banyak produk premium dari Australia yang baik untuk ibu dan bayi tapi belum bisa ditemukan di pasar Indonesia. Ketika ingin membelinya, harus titip beli dan tentu menunggu lama,” kata Founder dan CEO Austrazone, Heny Wu.
Heny merupakan pengusaha asal Surabaya yang tinggal di Australia. Ia mendirikan Austrazone di tahun 2019.
Baca juga: Jangan Sembarangan, Ikuti Tips Aman Pilih Suplemen Kesehatan
“Kami menyediakan produk Bubs Organiz, Only Organic, a2 Milk, Devondale, Bio Island, dan masih banyak lagi,” katanya.
Ia menuturkan, belanja melalui Austrazone sangat mudah dan bisa mendapatkan produk dengan harga aslinya.
“Harga yang tercantum adalah real price, harga sesungguhnya. Begitu juga dengan ongkos kirimnya, semua dihitung dari Surabaya,” papar Heny.
Sebagai contoh, konsumen yang memasan dari alamat Jakarta, maka ongkos kirimnya adalah dari Surabaya ke Jakarta.
Sementara untuk waktu pengiriman barang yang sudah ready stock sekitar 2-3 hari, dan barang PO maksimal 15 hari.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.