Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/11/2020, 22:00 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sebaiknya, sebelum terlibat dalam segala bentuk aktivitas seksual, setiap orang juga memastikan bahwa telah melakukan tes IMS.

Penting pula untuk melakukan diskusi terbuka tentang potensi IMS untuk mencegah penularan.

Baca juga: Berapa Banyak Volume Sperma yang Normal saat Ejakulasi?

2. Kehamilan
Beberapa orang mungkin percaya bahwa menelan air mani dapat menyebabkan kehamilan, tetapi ini cenderung tidak mungkin.

Sebab, kehamilan hanya bisa terjadi jika air mani berkontak dan mampu membuahi sel telur.

3. Alergi
Satu-satunya risiko kesehatan potensial lainnya adalah jika Anda memiliki alergi air mani.

Secara medis, kondisi ini dikenal sebagai Hypersensitivity to Human Semen (HSS).

Namun, sekali lagi, ini tidak hanya berkaitan dengan menelan air mani, tetapi juga keseluruhan paparan air mani di dalam mulut.

Menurut Lehmiller, gejala HSS bisa bervariasi.

Beberapa gejala umum antara lain kemerahan, bengkak dan gatal di area genital yang dimulai dalam waktu satu jam setelah terpapar air mani.

Namun, beberapa wanita mengalami gejala yang lebih parah dan dapat mengalami reaksi anafilaksis yang berpotensi mematikan.

Meski begitu, Anda tidak perlu terlalu khawatir jika sudah yakin dengan kondisi kesehatan pasangan.

"Selama pasangan pria tidak terinfeksi dan pasangan reseptif tidak alergi terhadap air mani, kemungkinan menelan air mani tidak akan berdampak negatif pada kesehatan," ucapnya.

Baca juga: Seberapa Cepat Ejakulasi Disebut Terlalu Dini?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com