Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

John Mayer Rancang Jam Tangan G-Shock "Spesial", Apa Kisahnya?

Kompas.com - 10/12/2020, 10:53 WIB
Gading Perkasa,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

Jam tangan yang terpilih dibubuhi grafir bertulis John Mayer dan Hodinkee pada cangkang belakangnya adalah seri G-Shock 6900 Ref by John Mayer.

Seperti yang disebut di atas, seri 6900 bukan barang baru.

Varian ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1995, dan diyakini sebagai salah satu kreasi G-Shock yang paling mewakili gaya di dekade 90an.

Keunikan pada jam tangan ini adalah tiga indikator digital berbentuk bulat yang ada di permukaan dial, yang dikenal dengan nama “triple-graph”.

Kolaborasi besar untuk seri ini pun adalah yang kedua di sepanjang tahun 2020 ini, setelah sebelumnya varian yang sama dipakai dalam kolaborasi G-Shock x Kith, di bulan Februari.

Kith bersama G-Shock tentu amat mewakili gaya streetwear, termasuk dalam komunitas sneaker, dan pop cultere secara keseluruhan.

Lalu bagaimana dengan edisi John Mayer ini?

Estetika Ref 6900 ini terinspirasi dari produk Casio lainnya, Casiotone SK-5. Menurut Mayer, keyboard Casio itu relatif sederhana namun memainkan peran kunci dalam perkembangan musiknya saat remaja.

Baca juga: Arloji Limited G-Shock x One Piece Masuk Indonesia, Mahalkah?

Lalu, elemen desain kibor dipakai dalam kreasi jam tangan hingga mampu  menghubungkan dua produk Casio yang berarti bagi hidup Mayer, dan tentu banyak orang lainnya.

Yang perlu diperhatikan di sini adalah warna dasar abu-abu batu pada jam ini, sama dengan warna yang ada pada kibor lawas tersebut.

Sign "G-Shock" pada posisi pukul 12:00 di dial, dan teks kuning di dekat bezel, juga dipadankan dengan warna tombol yang menonjol pada kibor SK-5.

Namun, kita tak akan pernah benar-benar menyadari inspirasi awal dari jam tangan ini, keucuali jika kita adalah penggemar keyboard era 80-an tersebut.

Sederhananya, jam tangan ini merupakan penghormatan untuk SK-5 dengan cara yang tidak meneriakkan label "keyboard watch".

Ide yang mudah diprediksi itulah yang tak dilakukan Mayer, Hodinkee, dan Casio dalam kolaborasi ini.

Varian G-Shock Ref 6900 by John Mayer dijual seharga 180 dollar AS atau sekitar Rp 2,5 juta.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com