Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penghormatan untuk Kobe Bryant dalam Desain Cincin Juara Lakers

Kompas.com - 25/12/2020, 16:00 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

Sumber TMZ

KOMPAS.com - Club basket Los Angeles Lakers memberikan penghormatan spesial untuk legenda basket, Kobe Bryant yang meninggal dalam kecelakaan helikopter, 26 Januari 2020.

Penghormatan tersebut dituangkan ke dalam desain cincin juara NBA 2020 yang mereka terima di pertandingan pembuka NBA musim 2021 melawan rival sekota, LA Clippers.

Cincin yang tampak begitu besar itu terbuat dari 16,45 karat emas dan 804 batu yang terdapat pada bagian atasnya.

Bagian yang paling menonjol dari desain cincin ini adalah detail yang merupakan penghormatan kepada Bryant, yang telah membawa Lakers juara NBA sebanyak 5 kali.

Detail penghormatan pertama adalah lambang seekor ular yang melilit nomor punggung setiap pemain yang terdapat di sisi samping cincin.

Lambang ular ini mewakili Mamba Mentality yang sangat lekat dengan sosok Bryant.

Baca juga: Cincin Kejuaraan Lakers Milik Kobe Bryant Dilelang, Berapa Harganya?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by JASON OF BEVERLY HILLS (@jasonofbeverlyhills)

Cincin tersebut juga menampilkan bagian atas yang dapat dilepas, dimana bagian dalamnya akan menunjukkan angka nomor punggung yang sudah dipensiunkan.

Ini termasuk nomor punggung yang pernah dikenakan Bryant, yakni 8 dan 24, yang pada desain cincin dicetak dengan warna hitam.

Detail menarik lainnya adalah adanya tulisan tangan LeBron dengan slogan "Leave a Legacy (tinggalkan warisan)" yang terukir di satu sisi.

Adapun cincin kemenangan ini merupakan karya pakar perhiasan Jason of Beverly Hills yang diselesaikan dalam empat minggu.

Baca juga: Penghormatan untuk Kobe Bryant dalam Nike x Undefeated

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com