Oleh karena itu, jika Anda makan terlalu banyak atau mengonsumsi makanan yang memicu heartburn dekat dengan waktu tidur malam, maka kualitas tidur juga berpotensi terganggu.
Insomnia juga bisa terjadi jika Anda mengonsumsi kafein dalam kopi, teh atau cokelat, di waktu makan malam dan dekat dengan waktu tidur.
Sebab, kafein memblokir adenosin, bahan kimia yang menimbulkan rasa kantuk.
Kafein juga dapat meningkatkan kebutuhan untuk buang air kecil di malam hari, suatu kondisi yang disebut sebagai nokturia.
Tidak semua orang sensitif terhadap kafein, tetapi jika Anda sensitif, pertimbangkan untuk membatasi konsumsi kafein di malam hari.
Baca juga: 4 Cara Alami Mengatasi Insomnia
Berapa lama harus menunggu untuk berbaring setelah makan?
Sebagai pedoman umum, para ahli gizi akan meminta Anda untuk menunggu sekitar tiga jam antara waktu makan terakhir dan waktu tidur.
Waktu tersebut memungkinkan pencernaan bekerja dengan optimal dan memindahkan isi perut Anda ke usus kecil.
Hal ini dapat mencegah masalah seperti heartburn di malam hari atau insomnia.
Sedangkan menurut sebuah penelitian yang dipublikasikan di American Journal of Gasteoenterology, pasien dengan GERD dianjurkan untuk menunggu tiga jam setelah makan sebelum berbaring.
Setelah makan, Anda bisa terlebih dahulu melakukan aktivitas ringan, seperti mencuci piring, atau membersihkan dan merapikan rumah.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan