Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/01/2021, 13:05 WIB
Wisnubrata

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Meski belum banyak yang tahu, khasiat buah mengkudu untuk pria ternyata berlimpah. Untuk para perokok, buah ini dinilai bisa membantu mengurangi kerusakan sel akibat tembakau dan menurunkan kolesterol yang sering naik akibat kebiasaan merokok.

Selain kedua manfaat tadi, masih ada beberapa keuntungan menyehatkan lain yang bisa didapatkan para kaum adam saat mengonsumsi mengkudu. 

Bukan tanpa alasan mengkudu sering dijadikan sebagai bahan herbal untuk obat tradisional.

Buah dengan aroma menyengat ini dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan, termasuk untuk kesehatan pria, seperti:

1. Mengurangi kerusakan sel di tubuh perokok

Mengonsumsi buah mengkudu, dinilai dapat membantu mengurangi kerusakan sel yang terjadi akibat kebiasaan merokok. Pada perokok, kerusakan sel bisa terjadi secara masif dan menyebabkan terjadinya stres oksidatif.

Stres oksidatif ini lah yang kemudian akan meningkatkan risiko seseorang terkena berbagai penyakit berbagai seperti penyakit jantung, diabetes, dan kanker.

Meski begitu, perlu diingat bahwa bukan berarti mengonsumsi buah mengkudu bisa membuat para perokok terhindar dari berbagai efek negatif rokok. Cara terbaik untuk menghindari itu semua tetaplah dengan berhenti merokok.

Baca juga: 6 Cara Membersihkan Paru-paru Setelah Berhenti Merokok

2. Menurunkan kolesterol 

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa minum jus mengkudu setiap hari selama satu bulan, terbukti bisa mengurangi kadar kolesterol total dan kolesterol jahat (LDL) di dalam tubuh secara drastis.

Objek penelitian pada uji coba ini adalah para perokok berat. Oleh karena itu, hasilnya tidak bisa diaplikasikan untuk semua orang.

3. Mengurangi risiko terkena kanker prostat pada pria perokok

Mengkudu mengandung banyak komponen yang menyehatkan untuk tubuh, salah satunya beta karoten.

Jika dikonsumsi secara teratur, beta karoten dapat mengurangi kerusakan sel yang disebabkan oleh paparan radikal bebas berlebih.

Selain itu, konsumsi beta karoten jangka panjang dalam dosis tertentu, bisa mengurangi risiko munculnya kanker prostat pada pria yang merokok.

Baca juga: Yang Harus Kita Lakukan Sekarang untuk Mencegah Kanker Prostat Nanti

4. Meningkatkan stamina

Mengonsumsi mengkudu juga dianggap bisa meningkatkan stamina. Buah ini dapat mengurangi rasa lelah dan meningkatkan daya tahan seseorang saat berolahraga.

Khasiat buah mengkudu yang satu ini dipercaya berasal dari kandungan antioksidannya yang tinggi, sehingga mengurangi kerusakan jaringan otot yang biasa terjadi saat seseorang berolahraga.

5. Meredakan gejala asam urat

Secara tradisional, buah mengkudu memang sudah lama dipercaya bisa menurunkan asam urat. Manfaat ini pun rupanya terbukti secara ilmiah.

Mengonsumsi jus mengkudu dapat membantu meredakan asam urat dan gejalanya karena buah ini bisa menghambat enzim yang memicu naiknya kadar asam urat.

Baca juga: Tips Jitu Turunkan Asam Urat Secara Alami

6. Mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2

Ekstrak buah mengkudu dinilai baik untuk mencegah diabetes tipe 2. Dengan rutin mengonsumsi jus buah mengkudu, maka kadar gula dalam darah, trigliserida, dan kolesterol di tubuh bisa berkurang.

Selain itu, buah yang satu ini juga bisa meningkatkan sensitivitas insulin dan mengatur penyerapan gula dalam darah.

Menghindari diabetes tipe 2 memang bermanfaat untuk semua orang. Namun pada pria secara khusus, langkah ini juga akan mengurangi risiko mengalami berbagai masalah seksual yang berkaitan dengan diabetes, seperti impotensi.

7. Meningkatkan daya tahan tubuh

Buah mengkudu juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Manfaat yang satu ini didapatkan dari kandungan vitamin C di dalamnya yang berlimpah.

Vitamin C dapat meningkatkaan daya tahan tubuh dengan melindungi sel-sel dari paparan radikal bebas berlebih.

Baca juga: Supaya Awet Muda, Supermodel Ini Manfaatkan Buah Mengkudu

Perhatikan juga efek samping mengonsumsi mengkudu

Secara umum, mengkudu adalah buah yang menyehatkan dan aman untuk dikonsumsi. Namun pada beberapa orang, buah ini bisa memicu beberapa efek samping yang merugikan, seperti:

• Mengganggu kerja obat darah tinggi

Jika mengonsumsi obat darah tinggi secara rutin, sebaiknya Anda tidak mengonsumsi buah mengkudu. Sebab, kandungan kalium yang tinggi pada buah ini bisa berinteraksi dengan kalium yang ada pada obat tersebut.

Kadar kalium yang terlalu tinggi di tubuh, dapat menimbulkan gejala seperti mual dan irama jantung tidak teratur (aritmia).

• Memperparah penyakit ginjal

Pria yang memiliki riwayat penyakit ginjal sebaiknya tidak mengonsumsi buah ini, karena dapat memperparah kondisi.

Meski buah mengkudu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, jangan menjadikannya sebagai jenis pengobatan utama dari penyakit yang Anda derita.

Jika ingin menggunakan buah mengkudu untuk pengobatan, sebaiknya jadikanlah buah ini sebagai perawatan pendamping setelah sebelumnya berkonsultasi pada dokter.

Baca juga: Waspada, 9 Kebiasaan Kecil Berikut Bisa Merusak Ginjal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com