Tidak mengonsumsi kafein juga memungkinkan kita untuk mendapatkan lebih banyak tidur dan mengurangi kecemasan yang menjadi penyebab terbesar perasaan lelah dalam tubuh seseorang.
Keuntungan dari berhenti minum kopi adalah tidur yang lebih baik.
Menurut Mayo Clinic, kopi dapat mendatangkan malapetaka pada pola tidur, terutama jika kita seorang peminum kopi di sore hari.
Bahkan, minum kopi dengan jumlah yang sedikit dapat membuat kita kehilangan beberapa waktu untuk tidur dan kinerja pada keesokan harinya.
Orang yang minum banyak kopi dalam sehari cenderung akan mudah mengalami perasaan cemas.
Sebuah penelitian yang dilakukan Center for Occupational and Health Psychology melihat, secangkir kopi kecil sehari (sekitar 150 miligram kafein) dapat menginduksi kecemasan bagi beberapa orang.
Kecemasan ini dapat mencakup detak jantung yang cepat, pernapasan berat, dan kepanikan.
Baca juga: Benarkah Mandi Air Dingin Meredakan Kecemasan?
Dengan berhenti minum kopi, kita telah menyerah pada satu hal yang mungkin memberikan kita rasa kecemasan tanpa menyadarinya.
Selain membuat kita sulit tidur, kopi juga tidak baik bagi kesehatan gigi.
Menurut Journal of American Dental Association, peminum kopi berat kemungkinan akan memiliki gigi yang bernoda.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.