Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Makanan yang Dapat Meningkatkan Daya Tahan Tubuh

Kompas.com - 02/02/2021, 09:43 WIB
Ryan Sara Pratiwi,
Lusia Kus Anna

Tim Redaksi

Jenis kacang-kacangan yang direkomendasikan misalnya kacang brasil, biji bunga matahari, almond, kenari, dan kemiri dapat memberikan dorongan vitamin E hanya dengan jumlah yang sedikit dan dapat menjadi tambahan yang lezat untuk salad atau hidangan lain.

Satu peringatan yang perlu diingat adalah kontrol porsi kacang. Sebab, kacang-kacangan merupakan makanan sehat yang padat kalori, sehingga overindulgensi dapat berkontribusi pada kenaikan berat badan.

Baca juga: Sering Makan Kacang-kacangan Tingkatkan Kualitas Sperma

6. Bawang putih dan bawang bombai

Palinski-Wade mengatakan, bawang putih memiliki bau yang khas dari senyawa belerang.

Namun terlepas dari aromanya, bawang putih menawarkan manfaat perlindungan terhadap respons kesehatan dan kekebalan tubuh. Bawang putih yang dihancurkan atau dicincang akan menghasilkan allicin, yang memiliki sifat antivirus dan antibakteri.

Sementara bawang bombai mengandung zat quercetin, yang dapat membantu mengatur respons histamin dan memiliki sifat antivirus.

Baca juga: Cara Kupas Bawang Putih yang Mudah dan Cepat, Ini Kata Chef

7. Yogurt

Yogurt kaya akan probiotik, bakteri baik yang mendukung kesehatan usus. Sebagian besar sistem kekebalan tubuh sebenarnya berada di saluran pencernaan.

Sebuah penelitian yang diterbitkan pada Mei 2017 di jurnal Nutrients mengungkapkan, bahwa makan yogurt setiap hari dapat meningkatkan fungsi kekebalan tubuh dan meningkatkan produksi antibodi tubuh yang melawan virus.

Untuk mengonsumsi yogurt yang sehat, pilihlah yogurt polos tanpa adanya gula tambahan.

Baca juga: Ngemil Yogurt Bantu Redakan Depresi, kok Bisa?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com