Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - Diperbarui 18/11/2022, 22:03 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Tapi, Anda bisa mencari informasi lewat sumber-sumber terpercaya di internet, membeli buku tentang seksualitas wanita atau bahkan berkonsultasi dengan dokter terkait.

Baca juga: Jangan Nonton Film Porno untuk Cari Gairah Seks, Apa Alasannya?

2. Fokus pada stimulasi klitoris

Presentasi stereotip seks sering kali berfokus pada kesenangan pria dan hubungan penetrasi penis dan vagina.

Namun, kebanyakan wanita sebetulnya juga membutuhkan rangsangan klitoris untuk mencapai orgasme.

Ketika seorang wanita secara rutin tidak mendapatkan rangsangan klitoris atau mengalami orgasme, mereka mungkin akan secara perlahan kehilangan minatnya pada seks.

Jika menyadari istri kehilangan minat bercinta, mencari tahu lebih dalam tentang organ seksual wanita mungkin bisa membantu Anda.

Tubuh wanita dilengkapi dengan vagina dan klitoris. Meski bentuk dan ukurannya berbeda pada setiap wanita, namun bereaksi dengan cara yang hampir sama.

Klitoris sangatlah sensitif, namun tidak vagina. Sayangnya, banyak pria mungkin tidak tahu itu.

Menurut Fraser, penetrasi penis saja sering kali tidak banyak merangsang bagi kebanyakan wanita.

"Menurut penelitian, hanya sekitar 20 persen wanita mengalami orgasme melalui hubungan seksual saja (tanpa rangsangan klitoris)," katanya, seperti dilansir Reader's Digest UK.

Baca juga: Permainan Puting Payudara Ternyata Juga Bisa Bikin Wanita Orgasme

3. Menggunakan pelumas

Hal ini terkesan sepele dan mungkin tidak semua wanita membutuhkannya.

Namun, beberapa wanita mengalami kekeringan pada vaginanya, di mana vagina sulit terlubrikasi, bahkan ketika mereka terangsang.

Sementara beberapa wanita menjadi kehilangan selera berhubungan seksual karena penetrasi pada vagina yang kering akan menyebabkan nyeri.

Kekeringan pada vagina memang bisa terjadi pada wanita usia berapa pun, namun umumnya terjadi ketika memasuki masa menopause.

Baca juga: Hindari Menggunakan 5 Bahan Berikut untuk Pelumas Saat Bercinta

4. Lakukan foreplay lebih lama

Wanita pada umumnya perlu waktu lebih lama untuk orgasme daripada pria.

Oleh karena itu, wanita juga mungkin memerlukan pemanasan atau foreplay lebih lama agar dapat terangsang.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com